Optimalisasi Limbah Produksi VCO dengan Memanfaatkan Menjadi Media Tanam Anggrek

YSI BEM KM UMY 2023
Tim Young Sustainable Initiative Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
Konten dari Pengguna
5 Desember 2023 14:19 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari YSI BEM KM UMY 2023 tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Foto bersama setelah kegiatan pelatihan media tanam anggrek selesai dilaksanakan, Sumber: dokumentasi pribadi
zoom-in-whitePerbesar
Foto bersama setelah kegiatan pelatihan media tanam anggrek selesai dilaksanakan, Sumber: dokumentasi pribadi
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pelatihan pembuatan media tanam yang dilaksanakan oleh YSI BEM KM UMY 2023 pada Minggu (26/22) di rumah dukuh Karanggede, Jatimulyo. Kegiatan ini dipilih menjadi kegiatan terakhir sebelum pemberdayaan oleh YSI BEM KM di Karanggede, Jatimulyo berakhir.
ADVERTISEMENT
Pelatihan media tanam ini dilaksanakan mulai dari penyampaian materi oleh Ilham Catur Darmawan yang merupakan anggota dari gabungan kelompok tani atau yang biasa disebut dengan gapoktan. Kegiatan pelatihan ini diikuti oleh ibu-ibu PKK Mekar Sari yang dengan antusias untuk mengikuti pelatihan ini. Setelah dilakukan penyampaian materi, kemudian dilakukan juga praktik langsung dalam pembuatan media tanam anggrek. Tanaman anggrek sendiri dipilih karena tanaman tersebut cukup memiliki banyak peminat serta harga jual yang tinggi.
Media tanam anggrek ini berasal dari limbah sisa produksi VCO yaitu serabut kelapa, sehingga membuat media tanam dapat menjadi optimalisasi sehingga tidak ada lagi sisa limbah produksi VCO yang tidak terpakai. Proses pembuatan media tanam ini juga dapat dikatakan cukup mudah hanya mulai dari merendam serabut kelapa dalam air menggunakan campuran ragi tape, air, gula, dan antracol kemudian didiamkan selama kurang lebih 24 jam agar dapat benar-benar meresap ke dalam serabut kelapa. Hingga nantinya setelah proses perendaman serabut dapat digunakan sebagai media tanam.
Potret saat praktik pembuatan media tanam anggrek, Sumber: dokumentasi pribadi
Pada praktik pembuatan media tanam anggrek ini, YSI BEM KM menyediakan beberapa anggrek mulai dari yang ukurannya masih kecil hingga yang sudah berbunga untuk dapat dipraktikan langsung oleh ibu-ibu PKK menggunakan serabut kelapa di rumah masing-masing. Ilham selaku pengisi materi juga menjelaskan terkait permasalahan-permasalahan apa saja yang biasanya terjadi pada media tanam mulai dari serangga yang biasanya banyak masuk dan mengganggu pertumbuhan anggrek.
ADVERTISEMENT
"Biasanya berapa lama ya mas tanaman anggrek kalau ukuran kecil segini sampai jadi berbunga?," tanya Bu Dwi yang merupakan salah satu anggota PKK Mekar Sari. Hal tersebut dijawab langsung oleh Ilham sebagai pengisi pelatihan yang menjelaskan bahwa pertumbuhan anggrek tentu berbeda-beda bisa bergantung akan perawatan dan lingkungan dari proses penanaman anggrek itu sendiri, namun kurang lebih bisa mencapai satu tahun lamanya.
Selain melakukan pelatihan media tanam anggrek, diwaktu yang sama YSI BEM KM 2023 juga memberikan beberapa peremajaan alat produksi VCO berupa alat untuk memarut kelapa, hingga toples sebagai tempat untuk VCO saat produksi berlangsung. Harapannya produksi VCO dapat terus berlangsung dan memiliki alat-alat yang memadai untuk menunjang kegiatan produksi. Pelatihan media tanam ini juga dilakukan dengan harapan peserta pelatihan yaitu ibu-ibu PKK Mekar Sari dapat mempraktikkan sendiri dari ilmu yang sudah didapatkan dari pelatihan ini.
ADVERTISEMENT
Rizka Pratama Nurrila Sari, Ilmu Komunikasi
Universitas Muhammadiyah Yogyakarta