Pemkab Malang Bersihkan Sungai dan Saluran Irigasi Pasca Banjir Bandang

Konten Media Partner
11 Maret 2022 17:09 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakil Bupati Malang, Didik Gatot Subroto meninjau lokasi bencana. Foto: Humas Pemkab Malang
zoom-in-whitePerbesar
Wakil Bupati Malang, Didik Gatot Subroto meninjau lokasi bencana. Foto: Humas Pemkab Malang
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
MALANG - Wakil Bupati Malang, Didik Gatot Subroto meninjau lokasi terdampak banjir bandang dan tanah longsor di Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang, pada Jumat (11/3/2022).
ADVERTISEMENT
Terdapat lima desa/kelurahan yang terdampak banjir bandang dan tanah longsor yang terjadi pada Selasa (8/3/2022) lalu, yakni Desa Ketindan, Sumberngepoh, Srigading, Kelurahan Lawang, dan Kelurahan Kalirejo.
Di antara lima desa/kelurahan tersebut, Didik mengunjungi Desa Srigading dan Desa Sumberngepoh.
Wakil Bupati Malang, Didik Gatot Subroto meninjau lokasi bencana. Foto: Humas Pemkab Malang
Di Desa Srigading, Didik melakukan Karya Bhakti Bersih-bersih Sungai dan Saluran Irigasi Kalimanggis bersama petugas gabungan dari berbagai instansi. Sementara di Desa Sumberngepoh, Didik melakukan peninjauan lokasi bencana tanah longsor.
Bersama Komandan Distrik Militer (Dandim) 0818 Malang-Batu, Letkol Inf Taufik Hidayat, Didik memberikan arahan pada personil yang melakukan Karya Bhakti di Desa Srigading.
Didik memulai arahannya dengan memberi apresiasi pada petugas dari berbagai instansi yang sukarela membantu masyarakat agar segera pulih dari bencana.
ADVERTISEMENT
Ia juga mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang dan Komando Distrik Militer (Kodim) 0818 Malang-Batu selalu siaga untuk melakukan Karya Bhakti demi masyarakat.
Meski sebelumnya telah dilakukan pembersihan material, Didik mengakui kondisi jalan dan parit masih belum memenuhi kelayakan, sehingga perlu upaya khusus seperti Karya Bhakti ini agar fasilitas umum bisa segera berfungsi dengan baik.
"Bila nanti memang memerlukan support tenaga, kami akan koordinasikan melalui Pak Dandim dengan harapan nanti ada hal-hal yang bisa disinergikan dalam Karya Bhakti yang lain," ujar Didik.
Dandim 0818 Malang-Batu, Taufik Hidayat menjelaskan bahwa kegiatan Karya Bhakti ini bertujuan untuk membantu kesulitan masyarakat di wilayah Srigading.
"Dalam melaksanakan tugas, perhatikan faktor keamanan. Laksanakan dengan sungguh-sungguh agar berjalan lancar sehingga tujuan dari Karya Bhakti ini tercapai secara optimal," pesan Taufik.(ads)
ADVERTISEMENT