Warga Diajak Saksikan Jogja Tempo Dulu dan Masa Kini

Konten Media Partner
3 Oktober 2021 20:08 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Display Dekorasi Arsip Foto bertajuk 'Jogja Tempo Doeloe dan Masa Kini' di Balai Kota Yogyakarta. Foto: istimewa.
zoom-in-whitePerbesar
Display Dekorasi Arsip Foto bertajuk 'Jogja Tempo Doeloe dan Masa Kini' di Balai Kota Yogyakarta. Foto: istimewa.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pemkot Yogyakarta melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta berupaya untuk memfasilitasi masyarakat melihat bagaimana perkembangan Kota Yogyakarta hingga kini.
ADVERTISEMENT
Lewat Display Dekorasi Arsip Foto bertajuk 'Jogja Tempo Doeloe dan Masa Kini', masyarakat bisa menyaksikan bagaimana perkembangan Kota Yogyakarta.
“Dengan kegiatan ini diharapkan akan tumbuh kenangan dan rasa cinta pada kota Yogyakarta yang bila dipadukan dengan tanggap tanggon tuwuh akan menjadi sebuah kekuatan bersama dalam membangun kota Yogyakarta,” kata Sekretaris Daerah Kota Yogyakarta Aman Yuriadijaya.
Display dekorasi ini digelar di Grha Pandawa, Kompleks Balaikota Yogyakarta untuk memeriahkan HUT ke-265 Kota Yogyakarta.
Display Dekorasi Arsip Foto bertajuk 'Jogja Tempo Doeloe dan Masa Kini' di Balai Kota Yogyakarta. Foto: istimewa.
Aman menyampaikan bahwa saat ini merupakan momentum yang penting bagi kota Yogyakarta dan masyarakat dimana kita bisa menyaksikan perkembangan pembangunan kota Yogyakarta pada masa ke masa.
Mengambil tema 'Tanggap Tanggon Tuwuh', masyarakat diharapkan bisa beradaptasi dan menjalani kehidupan di masa pandemi corona untuk terus berkarya dan mampu memenangi dalam menapaki kehidupan di era pasca pandemi (tan mingkuh tumapaking jaman anyar).
ADVERTISEMENT
“Saat ini kami tampilkan foto fasad bangunan menara gaok sirine Pasar Beringharjo tahun 1956, Taman Kantor (taman utara hotel Garuda tahun 1956), Bangunan Pemerintah (kantor PDAM Tirtamarta tahun 1956) dan Pembangunan Gedung Induk Balaikota Timoho,” tutur Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta Veronica Ambar Ismuwardani.
Ambar juga menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk sosialisasi pada masyarakat mengenai keberadaan arsip yang dikelola LKD sekaligus bentuk edukasi pada masyarakat tentang pentingnya mengelola, menyimpan dan merawat arsip baik berupa foto maupun dokumen. Tak hanya itu, Pemkot Yogyakarta juga memfasilitasi gelaran secara online dengan penayangan di akun Youtube Pemkot Yogyakarta.