Info Rute Kereta Cepat Jakarta-Bandung untuk Penumpang

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
Konten dari Pengguna
24 Maret 2024 13:51 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Info Rute Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Foto hanya sebagai ilustrasi. Sumber: Unsplash/usiswantoro.
zoom-in-whitePerbesar
Info Rute Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Foto hanya sebagai ilustrasi. Sumber: Unsplash/usiswantoro.
ADVERTISEMENT
Perjalanan dari Jakarta menuju Bandung, atau sebaliknya, kini bisa ditempuh dengan waktu yang singkat dengan menggunakan Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Info rute Kereta Cepat Jakarta-Bandung tentu perlu diketahui penumpang.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan informasi yang tercantum dalam website resmi pengelola Kereta Cepat Jakarta-Bandung atau Whoosh, kcic.co.id, waktu tempuh Jakarta-Bandung dan sebaliknya berkisar sekitar 46 menit untuk perjalanan yang berhenti di setiap stasiun.

Info Rute Kereta Cepat Jakarta-Bandung

Info Rute Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Foto hanya sebagai ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Markus Winkler.
Info rute Kereta Cepat Jakarta-Bandung tercantum pada website resmi pengelola Kereta Cepat Jakarta-Bandung atau Whoosh, kcic.co.id. Jarak yang ditempuh kereta cepat pertama di Indonesia ini yaitu 142,3km jarak dari Jakarta hingga Bandung.
Rute Kereta Cepat Jakarta-Bandung hanya akan berhenti di 3 stasiun pemberhentian. Kereta cepat pertama di Indonesia ini akan berhenti di stasiun:
Stasiun-stasiun ini juga akan dilalui dan kereta cepat dalam menagngkut penumpang baik yang akan naik maupun turun. Begitu juga dari perjalanan dari Jakarta menuju Bandung dan sebaliknya.
ADVERTISEMENT
Rencananya rute ini akan ditambahkan 1 stasiun lagi, yang saat ini pengerjaannya sedang berlangsung. Rencananya Stasiun Karawang akan masuk dalam daftar rute Kereta Cepat Jakarta-Bandung ini.
Bagi penumpang yang ingin menuju Kota Bandung, bisa turun di stasiun akhir, Stasiun Tegalluar. Namun bila ingin memanfaatkan kereta feeder menuju Stasiun Bandung, pengunjung bisa turun di Stasiun Padalarang.
Pengunjung yang ingin memesan tiket untuk menaiki Kereta Cepat Jakarta-Bandung ini bisa memesan tiket secara online melalui aplikasi Whoosh Kereta Cepat pada Playstore dan App Store.
Penumpang juga memesan tiket via ticket.kcic.co.id ataupun secara langsung pada vending machine yang ada di stasiun keberangkatan kereta cepat. Tiket yang dibeli di stasiun menyesuaikan ketersediaan kapasitas tempat duduk yang masih tersedia.
ADVERTISEMENT
Itulah info rute Kereta Cepat Jakarta-Bandung atau Whoosh. Informasi ini bisa digunakan sebagai panduan untuk penumpang yang ingin menaiki kereta cepat pertama di Indonesia tersebut. (Fitri A)