5 Aktivitas di Pulau Kelor Kepulauan Seribu agar Liburan Semakin Seru

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
Konten dari Pengguna
13 April 2024 16:40 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Aktivitas di Pulau Kelor Kepulauan Seribu. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pexels/Arist Creathrive
zoom-in-whitePerbesar
Aktivitas di Pulau Kelor Kepulauan Seribu. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pexels/Arist Creathrive
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pulau Kelor merupakan salah satu pulau yang memiliki keindahan alam yang memikat. Pulau ini cocok sebagai tempat wisata bersama keluarga. Banyak aktivitas di Pulau Kelor Kepulauan Seribu yang menarik untuk dicoba.
ADVERTISEMENT
Selain menyajikan pemandangan laut yang memanjakan mata, pulau ini juga terkenal dengan peninggalan sejarah Belanda yang berhubungan dengan VOC.

Aktivitas di Pulau Kelor Kepulauan Seribu yang Bisa Dicoba

Aktivitas di Pulau Kelor Kepulauan Seribu. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pexels/Bagus Tri Kuncoro .J
Pulau Kelor atau dalam bahasa Belanda adalah Kerkhof yang berarti “kuburan”, karena di pulau ini pada masa penjajahan Belanda banyak kuburan para tawanan atau penjahat kelas berat yang dibuang ke pulau ini.
Sementara itu, oleh penduduk sekitar disebut Pulau Kelor karena pulau ini pernah tumbuh pohon kelor seperti yang dikutip dalam buku Dharmasena, Wari Sutartinah, (1992:46).
Meskipun begitu, pulau ini bisa menjadi tempat wisata yang seru dengan berbagai macam aktivitas yang bisa dilakukan di pulau yang indah ini. 5 aktivitas di Pulau Kelor Kepulauan Seribu ini bisa dicoba agar liburan menjadi semakin seru.
ADVERTISEMENT

1. Snorkelling atau Diving

Wisatawan yang berkunjung ke pulau ini bisa melakukan kegiatan yang seru seperti snorkeling atau diving. Kedua kegiatan tersebut adalah aktivitas menyelam. Para wisatawan nantinya akan menyaksikan pesona alam bawah laut yang terdapat aneka ragam jenis ikan dan terumbu karang yang memanjakan mata.

2. Swafoto

Aktivitas menarik lainnya adalah swafoto di pulau ini. Swafoto merupakan foto diri yang diambil menggunakan kamera digital atau ponsel. Pulau ini bisa menjadi spot foto terbaik yang bisa menghasilkan foto yang instagramable.

3. Trekking

Bagi wisatawan yang menyukai menyusuri hutan bisa datang ke pulau ini, sebab di sini wisatawan juga bisa melakukan trekking dengan medan yang cukup menantang. Oleh karena itu, wisatawan diimbau untuk berhati-hati karena jalanan yang akan dilewati cukup curam.
ADVERTISEMENT

4. Berjemur

Aktivitas berjemur di tepi pantai juga bisa menjadi aktivitas yang menarik untuk dilakukan di pulau ini. Dengan pemandangan Pulau Kelor yang indah, berjemur sambil memandangi laut biru yang terpancar saat terkena sinar matahari secara langsung menjadikan aktivitas ini sangat berkesan.

5. Melihat Peninggalan Sejarah Belanda

Selain aktivitas yang menantang, di pulau ini wisatawan juga bisa belajar sejarah yang pernah terjadi di sini. Pula terdapat benteng berbentuk bundar yang sampai sekarang masih berdiri. Dibangun oleh pemerintah Belanda pada abad ke-19 yang digunakan untuk mengawasi dan melindungi pulau.

Lokasi Pulau Kelor Kepulauan Seribu

Aktivitas di Pulau Kelor Kepulauan Seribu. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pexels/Flo Dahm
Pulau Kelor berada di Pulau Untung Jawa, Kec. Kepulauan Seribu Selatan, Kepulauan Seribu, DKI Jakarta. Lokasi pulau ini cukup strategis dan berdekatan dengan pulau terkenal lainnya. Untuk sampai ke pulau ini transportasi yang paling utama adalah naik perahu.
ADVERTISEMENT
Demikian informasi tentang aktivitas di Pulau Kelor Kepulauan Seribu yang bisa coba saat berkunjung ke pulau ini. Dengan mengetahui aktivitas sebelum liburan bisa membuat rencana liburan jadi semakin seru. (LMI)