Memahami Perilaku Khas Kucing Scottish Fold yang Unik dan Menggemaskan

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
27 Maret 2024 21:08 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Memahami Perilaku Khas Kucing Scottish Fold. Foto: dok. Unsplash/Cagdas Demir
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Memahami Perilaku Khas Kucing Scottish Fold. Foto: dok. Unsplash/Cagdas Demir
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Memahami perilaku khas kucing Scottish Fold yang unik dan menggemaskan, dapat dilihat dari perilaku kucing yang senang bersosialisasi baik dengan kucing lain atau bahkan dengan orang di sekitarnya. Sifat khas ini tidak dimiliki kucing lainnya.
ADVERTISEMENT

Memahami Perilaku Khas Kucing Scottish Fold

Ilustrasi Memahami Perilaku Khas Kucing Scottish Fold. Foto: dok. Unsplash/Deniz Demirci
Scottish Fold merupakan salah satu jenis kucing yang banyak disukai sebagai hewan peliharaan. Seperti namanya, kucing Scottish Fold memiliki ciri khas telinganya yang terlihat fold atau terlipat.
Dikutip dari buku Panduan Lengkap Kucing, yang ditulis oleh Muhammad A. Suwed, ‎Rodame M. Napitupulu (2011:27), kucing Scottish Fold muncul sebagai akibat dari mutasi alami antara British Shorthair dengan kucing sawah di Scotland.
Kucing ini mulai dikenal tahun 1961. Awalnya, ras kucing ini berwarna putih, kemudian telinganya melipat setelah 9 bulan. Padahal, sejak lahir telinganya tidak langsung melipat. Suara kucing ini cenderung lebih kecil dibanding kucing lainnya.
Kucing ini memiliki ciri khas dan sifat yang unik. Untuk membantu memahami perilaku khas kucing Scottish Fold, berikut ini beberapa sifat khasnya yang menarik untuk dikenali.
ADVERTISEMENT

1. Ramah dan Mudah Bergaul

Scottish Fold terkenal sebagai kucing yang memiliki sifat mudah berbaur dan mudah bergaul dengan lingkungan sekitar. Kucing ini juga sangat senang bersosialisasi dengan kucing lainnya.
Selain senang bergaul dengan kucing yang ditemuinya, ras kucing ini juga cepat bergaul dengan anjing yang ramah dengan kucing atau hewan peliharaan lainnya. Kucing Scottish Fold juga cenderung mudah terikat dengan salah satu orang dalam sebuah keluarga.

2. Cukup Pemarah

Kucing Scottish Fold dikenal sebagai salah satu jenis kucing yang memiliki sifat pemarah. Jika ada suatu hal yang membuatnya marah, maka kucing ini akan terus mengeong.
Selain mengeong terus menerus, kucing Scottish Fold akan menampakkan amarahnya dengan memperlihatkan telinganya yang bergerak sehingga lipatan pada telinganya tak lagi terlihat. Hal ini juga ditunjukkan ketika kucing sedang kurang nyaman dengan kondisi sekitar atau bahkan sedang sakit.
ADVERTISEMENT

3. Suka Mencari Perhatian Pemiliknya

Jenis kucing satu ini sangat menyukai perhatian dari pemiliknya. Kucing ini dapat terus mengeong untuk mendapatkan perhatian dari pemiliknya. Selain itu, kucing ini juga dapat bergerak melingkar dan memutari pemiliknya untuk mencari perhatian. Mereka akan cenderung melakukan tingkah lucunya hanya untuk memperoleh perhatian.
Pembahasan mengenai memahami perilaku khas kucing Scottish Fold ini dapat dijadikan sebagai pembelajaran bagi pemilik kucing Scottish Fold yang baru saja mencobanya. Semoga bermanfaat. (DAP)