Daya Tarik dan Lokasi Pantai Keramas yang Jadi Spot Surfing Favorit

Seputar Bali
Mengulas serba serbi kota Bali, mulai dari pariwisata hingga budayanya.
Konten dari Pengguna
1 April 2024 14:21 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pantai Keramas. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/Sean Oulashin
zoom-in-whitePerbesar
Pantai Keramas. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/Sean Oulashin
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bali merupakan surga bagi mereka yang suka liburan ke pantai, karena di pulau ini ada banyak pantai yang menyuguhkan pemandangan menakjubkan. Salah satu pantai indah yang ada di Bali adalah Pantai Keramas.
ADVERTISEMENT
Bukan hanya pantai yang indah, tetapi juga pantai yang menyenangkan karena ada berbagai jenis kegiatan yang bisa dilakukan di pantai ini. Salah satu kegiatan yang menantang dan seru adalah surfing.

Daya Tarik dan Lokasi Pantai Keramas

Pantai Keramas. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/frank mckenna
Dikutip dari laman resmi Pemerintah Provinsi Bali, invest.baliprov.go.id, Pantai Keramas merupakan salah satu pantai yang ada di Pulau Dewata dengan hamparan pasir hitam yang luas.
Ada beberapa daya tarik dari pantai ini yang membuatnya menjadi salah satu destinasi wisata favorit di daerah Gianyar.

1. Ombak yang Ideal untuk Surfing

Pantai ini memiliki ombak yang besar dan konsisten, dengan ketinggian mencapai tiga meter. Ombak ini terbentuk akibat pertemuan arus laut dari selatan dan timur Bali, serta pengaruh angin muson.
Kondisi ini menjadikan Pantai Keramas sebagai salah satu spot surfing terbaik di Bali, terutama bagi peselancar berpengalaman.
ADVERTISEMENT

2. Pemandangan yang Indah

Pantai ini memiliki pemandangan yang indah dengan garis pantai yang panjang serta hamparan pasir hitam yang luas. Di pinggir pantai, banyak pohon kelapa yang memberikan suasana teduh di tengah panasnya matahari.
Pengunjung bisa menikmati keindahan pemandangan ini dengan berbagai cara, seperti berjalan-jalan santai di sore hari atau bersantai sambil menikmati es kelapa muda saat siang hari.

3. Bisa Melakukan Berbagai Aktivitas Menarik

Pengunjung yang datang bukan hanya bisa menikmati keindahan alam di pantai ini. Namun, juga bisa melakukan berbagai aktivitas menarik dan menyenangkan. Pengunjung bisa bermain voli pantai, berjemur, maupun bersepeda.
Pengunjung juga bisa menikmati berbagai makanan khas Bali serta olahan seafood di pinggir pantai. Ada beberapa restoran dan tempat makan yang bisa dijadikan pilihan oleh pengunjung.
ADVERTISEMENT
Jika ada yang bertanya di mana lokasi dari pantai ini, lokasinya berada di Jl. Pantai Keramas No.80551, Keramas, Kec. Blahbatuh, Kabupaten Gianyar, Bali. Pantai ini buka 24 jam sehingga pengunjung bisa datang kapan saja.
Pantai Keramas merupakan pantai yang menawarkan pengalaman yang tak terlupakan bagi para pecinta surfing dan pengunjung yang ingin menikmati keindahan alam Bali. (WWN)