Konsumen Nissan Elgrand Gugat Nissan Indonesia Rp2,49 Miliar Karena Masalah Ban Serep

Redaksi Carmudi
Jurnalis Otomotif
Konten dari Pengguna
7 Juni 2018 15:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Redaksi Carmudi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Konsumen Nissan Elgrand Gugat Nissan Indonesia Rp2,49 Miliar Karena Masalah Ban Serep
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jakarta - Sudah jatuh tertimpa tangga, mungkin ini yang cocok untuk PT Nissan Motor Indoesia saat ini. Pasalnya, penjualannya yang makin hari makin terpuruk, kini menghadapi gugatan konsumen.
ADVERTISEMENT
Ya, belum lama ini seorang pemilik Nissan Elgrand menganggap kalau sebuah MPV premium ini dianggap tidak memiliki atau tak menyeduakan ban serep sebagai kelengkapan. Agen pemegang merek Nissan di Indonesia ini digugat membayar ganti rugi dengan total Rp 2,49 miliar.
"Edan" memang kedengarannya, gugatan ini dilayangkan tiga pemilik Nissan yakni Agus Soetopo, dan Dessy Tiurlan Sagala, dan pengacara David Tobing. Gugatan ini dilayangkan terhadap tiga pihak yakni PT Nissan Nissan Motor Indonesia (NMI), Nissan Motor Distributor Indonesia, dan Kementerian Perhubungan.
Menurut rumor yang berkembang, kalau penggugat merasa dirugikan karena Elgrand 2.5 Highway Star (4X2) A/T tidak dilengkapi ban cadangan sekaligus tempatnya. Kasus ini terdengar hingga pimpinan tertinggi Nissan di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Eiichi Koito, President Director Nissan Motor Indonesia belum bisa memberikan komentar lebih jauh. Menurut Eiichi, dirinya baru membaca kabar di media massa hari ini (6/6).
"Nissan Elgrand yang dijual di Indonesia sudah sesuai dengan regulasi. NMI pasti mengikuti regulasi yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Elgrand yang masuk secara CBU pun tetap menyediakan ban serep sebagai kelengkapan mobil sesuai regulasi," ujarnya.
Dia mengatakan kalau pihaknya selalu mengikuti regulasi yang ada. Regulasi di Indonesia tentu saja mewajibkan ada ban cadangan. Memang tidak ada tempat ban serep dari Jepang, pihaknya memasang ban serep di tempat lain di dalam mobil.
Koito menjelaskan bila Elgrand yang dijual secara global umumnya tidak menyediakan ban serep. Namun demikian, pabrikan beserta APM tetap mengikuti regulasi negara dimana MPV itu dipasarkan. Dengan demikian, Elgrand yang ada di Indonesia ia pastikan telah terdapat ban serep.
ADVERTISEMENT
“Tentang ban serep, banyak negara sekarang menuju ke mobil tanpa ban serep. Di negara lain seperti di Jepang dan Eropa, mobilnya sudah tidak menggunakan ban cadangan,” tutur Koito.
Dirinya pun lantas menjelaskan perihal dimana ban serep di Nissan Elgrand berada. Ban itu berada di belakang, tepatknya di balik dek kursi baris ketiga.