Pada Daerah Subtropis Berapa Musim yang Dimiliki? Ini Penjelasannya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
Konten dari Pengguna
9 Maret 2024 17:54 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Subtropis berapa musim. Sumber: www.unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Subtropis berapa musim. Sumber: www.unsplash.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Daerah subtropis merupakan salah satu dari berbagai tipe iklim yang ada di dunia. Ciri khasnya adalah suhu yang hangat hingga panas, dengan sedikit perbedaan musim antara musim panas dan musim dingin. Namun, pada daerah subtropis berapa musim yang dimiliki?
ADVERTISEMENT
Mengutip buku Meteorologi Penerbangan dan Pengaruhnya, Aminarno Budi Pradana (2023:53), daerah subtropis memiliki musim di mana mulai bulan Maret mengalami siang hari lebih lama dari malam hari. Selanjutnya, lamanya siang hari makin panjang dan sampai pada puncaknya pada tanggal 21 Juni kutub utara mengalami masa 24 jam.

Subtropis Berapa Musim yang Dimiliki? Ketahui Juga Karakteristiknya

Ilustrasi Subtropis berapa musim. Sumber: www.unsplash.com
Karakteristik daerah subtropis umumnya terletak antara garis lintang 23,5° dan 35° baik di belahan utara maupun selatan Bumi. Dengan posisinya yang berada di antara khatulistiwa dan garis lintang tropis serta garis lintang selatan atau utara, maka daerah subtropis memiliki ciri khas tertentu yang memengaruhi iklimnya.
Jadi, pada daerah subtropis berapa musim yang dimiliki? Ada empat musim di daerah subtropis, yaitu musim semi, musim panas, musim gugur, dan musim dingin, dengan karakteristiknya masing-masing dengan suhu maksimal, suhu minimal, kelembapan, maupun kondisi mahluk hidup yang berbeda.
ADVERTISEMENT
Seperti pada musim panas, daerah subtropis cenderung hangat hingga panas dengan suhu yang tinggi. Sementara musim dingin memiliki suhu yang lebih sejuk. Meskipun tetap relatif hangat dibandingkan dengan daerah-daerah yang berada lebih jauh ke utara atau ke selatan.
Sementara di musim semi dan musim gugur di daerah subtropis sering kali lebih singkat dan kurang terasa perubahannya dibandingkan dengan daerah yang berada di lintang lebih tinggi.
Perbedaan musim di daerah subtropis disebabkan oleh perubahan posisi Matahari yang mengikuti musim. Saat Matahari berada di belahan utara, daerah subtropis di belahan utara akan mengalami musim panas.
Sementara di belahan selatan akan mengalami musim dingin. Begitu pula sebaliknya saat Matahari berada di belahan selatan.
ADVERTISEMENT

Efek Perubahan Iklim di Daerah dengan Subtropis

Ilustrasi Subtropis berapa musim. Sumber: www.unsplash.com
Ternyata, ada beberapa efek perubahan iklim yang dapat terjadi di wilayah subtropis yang berdampak secara global, antara lain:

1. Peningkatan Suhu

Peningkatan suhu ini dapat menyebabkan cuaca yang lebih panas dan ekstrem, serta meningkatkan risiko kekeringan. Selain itu, peningkatan suhu juga dapat berdampak pada ekosistem dan kesehatan manusia.

2. Perubahan Pola Hujan

Perubahan iklim dapat memengaruhi pola hujan di wilayah subtropis. Beberapa daerah mungkin mengalami peningkatan curah hujan, sementara daerah lainnya dapat mengalami penurunan curah hujan. Hal ini dapat berdampak pada produksi pertanian, pasokan air, dan risiko bencana alam, seperti banjir dan tanah longsor.

3. Peningkatan Intensitas Badai Tropis

Wilayah subtropis rentan terhadap badai tropis, seperti topan dan siklon. Perubahan iklim dapat meningkatkan intensitas dan frekuensi badai tropis ini, yang dapat menyebabkan kerusakan infrastruktur, kehilangan nyawa, dan kerugian ekonomi yang besar.
ADVERTISEMENT
Umumnya, bagi orang yang baru mengalami hidup di daerah subtropis akan merasakan hal yang terasa lebih rumit dibanding dengan di alam tropis.
Sangat perlu mempelajari di wilayah subtropis berapa musim yang dimiliki, sebelum menuju ke lokasi tersebut. Dengan begitu, segala kemungkinannya akan lebih mudah diantisipasi. (VAN)