Ide Suguhan di Hari Raya Lewat Membuat Donat Bersama OK OCE SKIES

OK OCE
Gerakan Sosial Penciptaan Lapangan Kerja Berbasis Kewirausahaan
Konten dari Pengguna
1 April 2024 13:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari OK OCE tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jakarta - Di tengah tantangan ekonomi yang dihadapi oleh banyak individu, kreativitas dan semangat wirausaha terus berkembang. Salah satu contohnya Nursiyah, Dampingan OK OCE SKIES yang berhasil mengubah hobi membuat donat menjadi sumber penghasilan yang menguntungkan.
ADVERTISEMENT
Peserta dari berbagai daerah Indonesia, ikut berpartisipasi dalam Pelatihan OK OCE bekerja sama dengan SKIES Indonesia "Membuat Donat, Ubah Hobi Jadi Cuan" yang dilaksanakan secara daring pada Jumat, 29 Maret 2024.
Coach Ida, SKIES Indonesia.
"SKIES Indonesia hadir sebagai wadah untuk menyatukan UMKM dan para calon UMKM. Kami selalu mengadakan pelatihan - pelatihan yang bisa memberikan manfaat untuk orang lain" Ungkap Ida, Ketua OK OCE SKIES.
Dalam pelatihan ini, Nursiyah membagikan tips dan trick dalam pembuatan donat, teknik - teknik pembuatan donat yang berkualitas tinggi, lezat dan menggugah selera. Kegiatan ini dapat membantu masyarakat dalam mengembangkan keterampilan dalam membuat kue donat dengan baik, enak, dan memiliki varian rasa yang lebih variatif.
"Kunci dalam pembuatan donat dalam resep saya adalah donat itu harus mengembang dengan sempurna. Kuncinya disitu. Ketika mengembang dengan baik, mau dipakai topping apapun pasti akan lezat dan bagus hasilnya" Ungkap Nur.
ADVERTISEMENT
Peserta juga menyambut baik dan antusias pelatihan ini. Peserta mengaku senang karena bisa membuat kue donat. Salah satu peserta tertarik membuat donat dan berniat untuk berjualan setelah mengikuti pelatihan ini yang ia sampaikan saat kegiatan berlangsung.
Dokumentasi Bersama.