Hetaman Program Pengabdian Berbasis Konservasi Oleh Mahasiswa Sekolah Vokasi IPB

Berita IPB
Akun resmi Institut Pertanian Bogor
Konten dari Pengguna
25 Oktober 2023 10:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita IPB tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Hetaman, Program Pengabdian Berbasis Konservasi Mahasiswa Sekolah Vokasi IPB
zoom-in-whitePerbesar
Hetaman, Program Pengabdian Berbasis Konservasi Mahasiswa Sekolah Vokasi IPB
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mahasiswa Program Studi (Prodi) Teknik dan Manajemen Lingkungan Sekolah Vokasi (SV) IPB University telah menginisiasi kegiatan pengabdian masyarakat yang diberi tema "Hetaman" di SMPN 3 Bogor pada 20/10 dengan dosen pembimbing Dr Beata Ratnawati.
ADVERTISEMENT
Hetaman sendiri adalah singkatan dari hewan, tanah, dan tanaman. Kegiatan Hetaman ini dilakukan dengan memberikan edukasi kepada siswa SMPN 3 Bogor mengenai pentingnya konservasi hewan, tanah dan tanaman.
“Kegiatan Hetaman ini diadakan dengan tujuan untuk pengenalan pentingnya konservasi untuk masa kini maupun masa depan. Mengajak anak-anak bangsa untuk bisa lebih aware dengan kekayaan alam yang dimiliki oleh tanah air tercinta kita, sehingga mereka bisa ikut serta dalam menjaga serta melestarikan keanekaragaman baik itu flora maupun fauna,” ungkap Linda Meliana, ketua pelaksana kegiatan Hetaman.
Lanjutnya, dengan kegiatan sosialisasi dan praktisi, para murid diajak untuk lebih mengenal jauh apa saja hewan endemik yang ada di Indonesia, praktik secara langsung pembuatan pupuk organik, serta penanaman tanaman kumis kucing yang memiliki banyak khasiat dan nilai jual tinggi dalam segi ekonomi.
ADVERTISEMENT
“Harapan dari dilaksanakannya kegiatan ini untuk siswa SMPN 3 Bogor dapat memahami betapa pentingnya peran mereka dalam konservasi hewan, tanah, dan tanaman. Kesadaran ini diharapkan mampu mendorong mereka untuk turut serta aktif dalam menjaga keberlanjutan lingkungan sekitar mereka,” ungkap Linda.
“Kegiatan Hetaman yang dilakukan oleh kakak-kakak dari IPB seru banget! Materi yang dijelaskan juga mudah dipahami dan kami juga diajari bagaimana cara menanam kumis kucing. Terlebih lagi ada sesi games yang seru karena mendapatkan hadiah. Ilmu yang saya dapat dari kegiatan Hetaman ini, saya menjadi lebih sadar untuk menjaga lingkungan.” ujar salah satu murid SMPN 3 Bogor. (*/Lp)