Mark Zuckerberg Mau Cuti Dua Bulan Demi Kelahiran Anak Kedua

20 Agustus 2017 11:20 WIB
comment
8
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mark Zuckerberg dan istri bersama putrinya, Max. (Foto: Mark Zuckerberg via Facebook)
zoom-in-whitePerbesar
Mark Zuckerberg dan istri bersama putrinya, Max. (Foto: Mark Zuckerberg via Facebook)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Salah satu orang terkaya di dunia saat ini, CEO Facebook Mark Zuckerberg menyatakan bakal mengambil cuti selama dua bulan saat anak keduanya lahir nanti. Hal ini ia ungkapkan lewat akun Facebook miliknya, di mana ia ingin libur sejenak seperti dulu ketika anak perempuan pertamanya, Maxima Chan Zuckerberg, lahir pada 2015. "Saya selalu bersyukur saya dapat menghabiskan banyak waktu dengannya di beberapa bulan pertama kehidupannya. Anak perempuan kedua kami akan segera lahir, dan saya berencana untuk mengambil cuti lagi selama dua bulan," tulis Zuckerberg.
ADVERTISEMENT
Pada Maret lalu, Zuckerberg pertama kali mengumumkan jika istrinya, Priscilla Chan, sedang hamil anak kedua. Saat itu ia berharap anaknya itu adalah anak perempuan, yang kemudian terkabul. Kehamilan ini menjadi kejutan bagi keluarga Zuckerberg karena mereka mengaku sempat kesulitan untuk mendapatkan anak pertama di masa lalu. Sebelum Max lahir, Chan diketahui pernah mengalami tiga kali keguguran. Saat Max lahir pada Desember 2015, Zuckerberg menyatakan sebuah janji untuk menyumbangkan 99 persen saham yang dimiliki di Facebook untuk kegiatan kemanusiaan seumur hidup. Zuckerberg mengatakan, Facebook menawarkan cuti bersalin dan melahirkan selama empat bulan karena studi menunjukkan orang tua yang bekerja harus menghabiskan waktu dengan anaknya yang baru lahir. "Saya yakin perusahaan akan tetap berdiri tegak ketika saya kembali," ujar Zuckerberg.
ADVERTISEMENT