Viral Jawaban Chef Juna Soal Punya Anak: Kalau Istri Enggak Mau, Ya Enggak Perlu

Konten dari Pengguna
27 Juli 2021 9:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Miss Kepo tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Potret Chef Juna. Dok. Instagram @/junarorimpandeyofficial
zoom-in-whitePerbesar
Potret Chef Juna. Dok. Instagram @/junarorimpandeyofficial
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Baru-baru ini, warganet di media sosial Twitter ramai memperbincangkan pernyataan Chef Juna dalam videonya bersama Deddy Corbuzier. Dalam kesempatan tersebut, keduanya membahas topik yang berhubungan dengan pernikahan dan anak.
ADVERTISEMENT
Awal mulanya, lelaki bernama lengkap Junior John Rorimpandey itu menyinggung komentar netizen yang menanyakan tentang statusnya. Belakangan ini, Chef Juna memang dikabarkan tengah menjalin hubungan dengan seorang perempuan bernama Citra Anindya.
Namun hubungan keduanya belum sampai ke tahap yang lebih serius, yakni pernikahan. Akibatnya, banyak netizen yang penasaran kapan lelaki berumur 46 tahun itu akan menuju ke jenjang pernikahan.
"Apakah gue pengen menikah? Yes, kalau dapat yang cocok dan gue percaya diri. Tapi gue enggak mau nikah karena desakan sosial. Enggak, gue enggak peduli. Tapi, gue udah siap jadi tua sendiri," jawab Chef Juna.
Mendengar jawaban tersebut, Deddy Corbuzier lantas menanyakan tentang memiliki anak. "Bagaimana dengan anak?" tanya Deddy.
"Apa gue mau punya anak? Kalau istri gue mau, kita punya anak. Tapi, kalau istri gue enggak mau, kita enggak perlu punya anak," jawab Chef Juna dengan sangat yakin.
ADVERTISEMENT
Lebih jauh, Chef Juna menjelaskan alasannya berpikir seperti itu. Menurutnya, untuk memiliki anak, suami dan istri memang perlu untuk berdiskusi satu sama lain.
Potret Chef Juna. Dok. Instagram @/junarorimpandeyofficial
Ketika memiliki seorang anak, perempuan harus mengandung selama sembilan bulan lamanya. Ketika melahirkan, perempuan juga harus bertaruh nyawa. Karena itu, Chef Juna akan menyerahkan semua keputusan soal anak kepada istrinya.
"Apakah lo (lelaki) orang yang akan hamil selama sembilan bulan? Tidak, kan? Apakah lo tega mendorong pasangan untuk menderita seperti jika dia tidak menginginkannya?" tambah Chef Juna.
Karena pandangannya itu, Chef Juna mendapatkan berbagai macam pujian dari kaum hawa. Di Twitter, nama Chef Juna sempat menjadi trending, karena banyak yang membicarakannya.
"Sebagai perempuan, rasanya tersanjung dengan pemikiran Chef Juna ini. Masih banyak masyarakat yang menganggap perempuan pasti menginginkan anak, perempuan harus memiliki anak, dan perempuan enggak sempurna tanpa anak," tulis salah satu netizen bernama @wandaroxanee.
ADVERTISEMENT
"Saya suka dengan pemikiran Chef Juna tentang dunia pernikahan. Kebanyakan orang tua selalu berpikir bahwa memiliki anak adalah suatu hal yang paling membahagiakan atau tujuan dari sebuah pernikahan, padahal tidak," sahut akun Twitter lain bernama @bonooya.
"Semoga semakin banyak orang yang seperti Chef Juna di dunia ini," ungkap yang lainnya.
Apakah kamu sependapat dengan Chef Juna?