KNPI Sulut Gandeng Kemenkes Gelar Vaksinasi COVID-19

Konten Media Partner
25 Agustus 2021 18:48 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kegiatan vaksinasi COVID-19 yang diselenggarakan KNPI Sulawesi Utara
zoom-in-whitePerbesar
Kegiatan vaksinasi COVID-19 yang diselenggarakan KNPI Sulawesi Utara
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
MANADO - DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulawesi Utara (Sulut), sejak Selasa (24/8) hingga Rabu (25/8) hari ini, menggelar vaksinasi COVID-19, di ruang Mapalus, Kantor Gubernur Sulut.
ADVERTISEMENT
Ketua KNPI Sulut, Rio Dondokambey, mengatakan jika vaksinasi yang digelar KNPI, memiliki tujuan membantu pemerintah mempercepat proses vaksinasi, demi terciptanya herd immunity di masyarakat.
"Tujuannya jelas, kita ingin menjadi bagian dari proses mengakhiri pandemi lewat vaksinasi COVID-19. Pencapaian herd immunity menjadi upaya kita bersama," ujar Rio.
Rio menjelaskan, vaksin yang digunakan pada kegiatan ini, merupakan bantuan dari Kementerian Kesehatan RI, sehingga mereka tidak mengurangi stok vaksin milik Pemerintah Provinsi Sulut.
"Puji syukur, kegiatan KNPI ini tidak mengurangi stok vaksin milik pemerintah daerah, karena kami mendapatkan bantuan langsung dari Kementerian Kesehatan. Memang sejak awal, kami menyurati kementerian terkait kegiatan vaksinasi ini, dan respon yang kami dapatkan sangat positif," ujar Rio.
Rio mengaku, KNPI Sulut menyediakan vaksin sebanyak dua ribu dosis, di mana, kegiatan vaksinasi juga akan digelar hingga ke Kabupaten dan Kota, sehingga semakin banyak orang yang bisa mendapatkan vaksin secara cepat.
ADVERTISEMENT
“Ini adalah bukti jika KNPI juga ingin berperan membantu percepatan vaksinasi, untuk mempercepat kekebalan tubuh masyarakat. Lawan Covid tidak cukup dengan saya, kamu atau dia. Tetapi kita. Ini perang bersama. Maka gotong royong adalah kunci memenanginya,” ujar Rio.
Dalam kesempatan tersebut, Rio juga mengimbau kepada seluruh jajaran kepengurusan KNPI, agar menjadi agen dalam mensosialisasikan anjuran protokol kesehatan 6 M kepada masyarakat.
Menurut Rio, walaupun vaksinasi berjalan dengan baik dan jumlah masyarakat tervaksin semakin banyak, tetapi penerapan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari, tetap menjadi hal terbaik dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus corona.
"Kita harus bantu pemerintah menggalakkan penerapan protokol kesehatan, mulai dari penggunaan masker, menjaga jarak, mencuci tangan, hingga tak membuat kerumunan orang. Ini penting, untuk mencegah penyebaran virus corona," kata Rio kembali.
ADVERTISEMENT
Perlu diinformasikan, jenis vaksin yang digunakan KNPI Sulut adalah vaksin AstraZeneca. Khusus peserta vaksinasi untuk dosis kedua, minimal telah menerima vaksin dosis pertama 3 bulan sebelumnya dan divaksin menggunakan vaksin AstraZeneca.
isa