3 Atlet Bridge Terima Penghargaan Satya Lencana Dharma dari Presiden Jokowi

Konten Media Partner
24 Oktober 2020 11:45 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penghargaan Satya Lencana Dharma Olahraga yang diberikan Presiden Joko Widodo melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga kepada tiga atlet bridge asal Sulawesi Utara
zoom-in-whitePerbesar
Penghargaan Satya Lencana Dharma Olahraga yang diberikan Presiden Joko Widodo melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga kepada tiga atlet bridge asal Sulawesi Utara
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
MINUT - Tiga orang atlet Bridge asal Sulawesi Utara (Sulut) mendapatkan penghargaan Satya Lencana Dharma Olahraga yang diberikan Presiden Joko Widodo melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga.
ADVERTISEMENT
Ketiga atlet Bridge Sulut ini masing-masing almarhum Henky Lasut yang diterima oleh istrinya Corry Manoppo, Franky Karwur dan Eddy Manoppo. Penghargaan untuk ketiganya diserahkan Asisten Deputi Olahraga dan Rekreasi Kemenpora, Maifrizon di Kabupaten Minahasa Utara.
Ketua Pengprov Gabungan Atlit Bridge Seluruh Indonesia (GABSI) Sulut, Joune Ganda dalam kesempatan tersebut mengucapkan rasa bangga dan terima kasih untuk presiden dan Kemenpora yang telah memberikan penghargaan tertinggi untuk tiga orang atlet Bridge asal Sulut.
Dikatakan Ganda, Satya Lencana Dharma Olahraga ini merupakan penghargaan tertinggi di bidang olahraga, dimana Sulut diwakili oleh tiga orang atlet Bridge.
“Semoga dengan penghargaan ini bisa memotivasi bagi atlet muda agar terus terpacu untuk mengukir prestasi. Prestasi ini, bagi kami sebagai pengurus merasa bangga, dan mengucapkan terima kasih. Kepada Om Henky, om Edy dan om Franky, semua ini layak diapresiasi setinggi-tingginya,” kata Ganda.
ADVERTISEMENT
Calon Bupati Minahasa Utara ini mengatakan, GABSI Sulut ke depan berencana akan akan tetap menggelar lomba bridge secara virtual di tengah pandemi, agar sarana untuk atlet bertanding dan mengasah kemampuan tetap terjaga.
"Tentunya semua kejuaraan yang akan digelar akan mematuhi protokol kesehatan," ujar Ganda.
Sementara, Kadispora Sulut Marcel Sendoh mengaku sangat bangga, karena penghargaan tersebut tidak mudah diterima oleh atlet manapun. Untuk itu, dirinya mengaku memberikan apresiasi untuk cabang olahraga Bridge.
“Kami tentu memberikan apresiasi untuk GABSI Sulut yang menjadi fasilitator menciptakan atlit bridge berprestasi,” ujar Sendoh.
Sementara, Asisten Deputi Olahraga Rekreasi Kemenpora Maifrizon mengatakan, penghargaan yang diterima merupakan komitmen yang serius dari pengurus GABSI Sulut.
Dikatakn Maifrizon, walaupun penghargaan diberikan kepada insan olahrga yang berprestasi, tetapi perlu juga dilihat campur tangan pengurus, dimana khusus untuk Bridge, yang menerima adalah atlet dari Sulut.
ADVERTISEMENT
“Kemenpora berharap ini menjadi motivasi bagi anak-anak muda dan akan muncul penghargaan lagi bagi atlet daerah ini. Selamat dan terima kasih kepada atlet dan pengurus GABSI Sulut. Salam olahraga, Jaya!” tutur Maifrizal.
Oktaviana Mundung