Rusak Parah, Jalan Penghubung Antar-Desa di Lampung Utara Tak Kunjung Diperbaiki

Konten Media Partner
23 April 2023 16:43 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jalan penghubung antar desa di Lampung Utara, Minggu (23/4/2023) | Foto: Roza Hariqo/Lampung Geh
zoom-in-whitePerbesar
Jalan penghubung antar desa di Lampung Utara, Minggu (23/4/2023) | Foto: Roza Hariqo/Lampung Geh
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Lampung Geh, Lampung Utara - Bertahun-tahun tak kunjung diperbaiki, jalan penghubung antar-desa di Kabupaten Lampung Utara penuh lubang, Minggu (23/4/2023).
ADVERTISEMENT
Berdasarkan pantauan langsung Lampung Geh di lokasi, jalan tersebut menghubungkan antar-desa yakni Desa Sawojajar, Desa Wonomarto, dan Desa Talang Jali yang banyak dilintasi oleh masyarakat dan juga anak sekolah.
Jalan penghubung antar desa di Lampung Utara, Minggu (23/4/2023) | Foto: Roza Hariqo/Lampung Geh
“Kita sudah beberapa kali ngajuin perbaikan ke Pemda (Pemerintah Daerah) tapi sampai sekarang belum ada perbaikan,” ungkap Andrika warga sekitar saat ditemui Lampung Geh, Minggu (23/4/2023).
“Apalagi ini jalan penghubung antar desa yang banyak dilalui anak sekolah, masyarakat pada lewat sini juga,” lanjutnya.
Ia berharap, pemerintah setempat segera dapat mengambil tindakan untuk memperbaiki jalan yang sudah rusak bertahun-tahun tersebut. Agar kondisi ekonomi dan pariwisata desa dapat kembali bangkit. (Roza/Put)