Lovepink Sukses Gelar Pink Carnival, CFD Jakarta Disulap Jadi Lautan Pink

18 Oktober 2023 15:07 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pink Carnival yang digelar oleh organisasi nirlaba Lovepink untuk memperingati bulan kesadaran kanker payudara di Car Free Day Jakarta, Minggu (15/10/2023). Foto: Dok. Lovepink
zoom-in-whitePerbesar
Pink Carnival yang digelar oleh organisasi nirlaba Lovepink untuk memperingati bulan kesadaran kanker payudara di Car Free Day Jakarta, Minggu (15/10/2023). Foto: Dok. Lovepink
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Dalam menggaungkan pentingnya pemeriksaan dini kanker payudara sambil memperingati Bulan Kesadaran Kanker Payudara (Breast Cancer Awareness Month) pada Oktober, organisasi nirlaba Lovepink Indonesia kembali menggelar parade bertajuk Pink Carnival di Car Free Day Jakarta.
ADVERTISEMENT
Pada Minggu (15/10), lebih dari 1.500 peserta Pink Carnival meramaikan area Thamrin Lobby Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, untuk berpartisipasi dalam parade ini. Kegiatan yang merupakan bagian dari kampanye Indonesia Goes Pink (IGP) 2023 ini dideskripsikan sebagai perayaan kehidupan bersama para warriors (pejuang) dan survivors (penyintas) kanker payudara.
Pink Carnival yang digelar oleh organisasi nirlaba Lovepink untuk memperingati bulan kesadaran kanker payudara di Car Free Day Jakarta, Minggu (15/10/2023). Foto: Dok. Lovepink
Selain merayakan kehidupan para pejuang dan penyintas, Pink Carnival juga ditujukan untuk menegaskan pentingnya melakukan deteksi dini lewat SADARI (Periksa Payudara Sendiri) dan SADANIS (Periksa Payudara secara Klinis).
“Melalui tema ‘Make the Change, Be the Change' yang kami angkat untuk Indonesia Goes Pink tahun ini, Pink Carnival menjadi sebuah selebrasi kehidupan yang membawa semangat ajakan kepada seluruh pihak untuk terlibat aktif dalam pergerakan menuju Indonesia bebas kanker payudara stadium lanjut 2030,” ucap Ketua Pelaksana Indonesia Goes Pink 2023, Dede Gracia.
Pink Carnival yang digelar oleh organisasi nirlaba Lovepink untuk memperingati bulan kesadaran kanker payudara di Car Free Day Jakarta, Minggu (15/10/2023). Foto: Dok. Lovepink
Pada parade ini, para peserta mengenakan berbagai kostum menarik dengan nuansa pink. Ada yang mengenakan kostum tokoh-tokoh fiktif Star Wars sampai kostum unik seperti Barbie, lengkap dengan wig. Warna pink sendiri merupakan simbol dari Bulan Kesadaran Kanker Payudara.
ADVERTISEMENT
Acara yang dimulai sejak pukul 6 pagi tersebut dibuka oleh Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin. Dalam sambutannya, Budi menekankan bahwa Kemenkes RI akan mendukung pelaksanaan deteksi dini kanker payudara yang lebih efektif lagi di berbagai daerah Indonesia.
Menkes RI Budi Gunadi Sadikin (tengah) di Pink Carnival, Car Free Day Jakarta, Minggu (15/10/2023). Foto: Judith Aura/kumparan
“Kita akan menambah dari 144 kabupaten kota yang punya mamografi. Tahun depan kita akan tambah 147, akan jadi 391 punya mamogram. Diharapkan, tahun 2025, seluruh kabupaten dan kota 514 punya mamografi supaya bisa deteksi dini,” ucap Budi dalam kata sambutannya.
“Yang juga kita lakukan untuk deteksi dini, waktu COVID-19, kita dapat mesin genome sequence dan PCR banyak. Sekarang, kita lagi mengkaji kebijakan untuk bisa deteksi dini secara genetik. Kalau bisa kita akan lakukan itu mulai tahun depan. Dulu kita cuma punya delapan alat, sekarang kita punya 60 next generation genome sequence yang kita punya. Mudah-mudahan bisa terdeteksi lebih dini sehingga para penyintas bisa hidup,” lanjut Budi.
Pink Carnival yang digelar oleh organisasi nirlaba Lovepink untuk memperingati bulan kesadaran kanker payudara di Car Free Day Jakarta, Minggu (15/10/2023). Foto: Dok. Lovepink
Pink Carnival turut dimeriahkan oleh penampilan spesial dari Jember Fashion Carnaval. Duta Lovepink, Chelsea Islan, ikut berpartisipasi dalam parade dengan mengenakan kostum manis. Para Puteri Indonesia, model UI Fashion Week, model dari agensi 2ICONS, dan 501st Legion Garuda Garrison Indonesia juga ikut berjalan bersama para pejuang, penyintas, caregiver, dan aktivis yang mengenakan baju serba pink.
ADVERTISEMENT
Jember Fashion Carnaval menghadirkan kostum berupa sayap-sayap yang fantastis. Director Jember Fashion Carnaval, Bubah Alfian, berjalan mengenakan sayap besar berwarna ungu yang harus dibawa dengan bantuan roda.
Pink Carnival yang digelar oleh organisasi nirlaba Lovepink untuk memperingati bulan kesadaran kanker payudara di Car Free Day Jakarta, Minggu (15/10/2023). Foto: Dok. Lovepink
Para model tampil stylish dengan sayap bulu berwarna pink, serupa dengan sayap-sayap khas Victoria’s Secret Angels. Pink Carnival pun menyulap Car Free Day Jakarta menjadi lautan serba pink.