IKEA Luncurkan Koleksi Tas Stylish dari Material yang Didaur Ulang

16 Mei 2022 17:43 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Koleksi tas KASEBERGA dari IKEA Indonesia. Foto: IKEA Indonesia
zoom-in-whitePerbesar
Koleksi tas KASEBERGA dari IKEA Indonesia. Foto: IKEA Indonesia
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ladies tentu tahu bahwa masalah sampah di laut masih menjadi perhatian masyarakat saat ini. Bahkan, menurut data Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), sampah plastik di laut Indonesia mencapai 6,8 juta ton per tahun.
ADVERTISEMENT
Karena itu, IKEA Indonesia, yang memiliki visi menciptakan kehidupan sehari-hari yang lebih baik bagi banyak orang, menghadirkan koleksi ramah lingkungan. Pada Jumat (13/5), IKEA Indonesia resmi menghadirkan koleksi KÅSEBERGA, produk kolaborasi dengan World Surf League (WSL), organisasi olahraga terkemuka untuk peselancar dunia.
Koleksi ini hadir dengan desain fungsional dan stylish serta dibuat dari material yang didaur ulang dan terbarukan. Produk-produk KÅSEBERGA dirancang untuk mendukung gaya hidup aktif masyarakat yang sadar akan keberlanjutan lingkungan.
Koleksi tas KASEBERGA dari IKEA Indonesia. Foto: IKEA Indonesia
“Hari ini kami memperkenalkan koleksi KÅSEBERGA yang seluruh produknya terbuat dari bahan-bahan didaur ulang dan diperbarukan. Kami percaya melalui produk ini, semakin banyak masyarakat yang terinspirasi untuk melawan polusi plastik dan menerapkan gaya hidup berkelanjutan untuk menciptakan lingkungan yang lebih bersih,” Country Marketing Manager, IKEA Indonesia, Dyah Fitrisally dalam peluncuran produk yang dilakukan secara online.
ADVERTISEMENT
Cerita di balik koleksi KÅSEBERGA
Koleksi tas KASEBERGA dari IKEA Indonesia. Foto: IKEA Indonesia
Koleksi KÅSEBERGA terinspirasi dari kehidupan sehari-hari peselancar yang dekat dengan laut dan kepedulian mereka terhadap kebersihan laut. Oleh karena itu, produk KÅSEBERGA yang terbuat dari bahan terbarukan dan didaur ulang hadir untuk mendukung gaya hidup aktif masyarakat yang sadar akan keberlanjutan lingkungan.
Walaupun koleksi KÅSEBERGA terinspirasi dari kehidupan peselancar dunia, produk ini tidak hanya ditujukan untuk peselancar namun berguna juga untuk menunjang gaya hidup aktif masyarakat. Sebagai contoh, KÅSEBERGA beach bag, tas yang didesain secara fungsional dan terinspirasi dari IKEA blue bag yang ikonik.
Tas ini memiliki dua kompartemen untuk memisahkan barang basah dan kering. Dalam koleksi ini, terdapat juga produk KÅSEBERGA yang mendukung gaya hidup berkelanjutan yaitu KÅSEBERGA bag dan backpack yang menggunakan lebih banyak bahan terbarukan seperti poliester yang didaur ulang dari sampah plastik di laut.
Koleksi tas KASEBERGA dari IKEA Indonesia. Foto: IKEA Indonesia
“Sebagai peselancar yang dekat dengan lautan, saya seringkali melihat secara langsung bagaimana polusi plastik mengganggu lingkungan. Maka dari itu, saya menghargai upaya IKEA untuk mendukung lingkungan berkelanjutan lewat koleksi KÅSEBERGA,” ujar Peselancar Internasional Indonesia, Dhea Natasya.
ADVERTISEMENT
“Setelah mencoba produk-produk KÅSEBERGA, menurut saya produk ini cocok untuk menunjang kegiatan sehari-hari active people. Seperti contohnya KÅSEBERGA backpack yang cocok untuk dipakai traveling karena bisa muat banyak barang,” tambah Dhea.
Matras yoga koleksi KASEBERGA dari IKEA Indonesia. Foto: IKEA Indonesia
Produk KÅSEBERGA merupakan salah satu upaya IKEA dalam mewujudkan komitmennya untuk menghadirkan produk-produk berkualitas dan ramah lingkungan yang bertujuan untuk meminimalisir dampak yang ditimbulkan dari pencemaran lingkungan terhadap manusia dan planet.
Pada hari peluncuran koleksi ini, terdapat instalasi koleksi KÅSEBERGA di IKEA Bali. Setiap pengunjung yang mengambil foto di instalasi ini dapat menikmati satu cone ice cream secara gratis. Koleksi KÅSEBERGA dapat mulai dibeli di seluruh toko IKEA Indonesia atau melalui website IKEA.co.id, dan IKEA Apps mulai 13 Mei 2022.
ADVERTISEMENT