Catat! Ini 5 Produk Skin Care yang Hanya Boleh Dipakai di Malam Hari

22 Februari 2021 11:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Skin care Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Skin care Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Memakai produk skin care dan perawatan wajah merupakan salah satu cara untuk terhindar dari segala permasalahan kulit. Selain itu, penggunaan produk skin care juga dapat secara signifikan membantu memperbaiki kondisi kulit asal digunakan secara tepat. Misalnya, memisahkan produk skin care untuk siang dan malam hari.
ADVERTISEMENT
Meski tampak sepele, namun memisahkan produk skin care untuk siang dan malam hari merupakan hal yang sangat penting. Sebab, kondisi kulit di siang dan malam hari bisa berbeda sehingga membutuhkan produk perawatan yang berbeda pula.
Umumnya, produk skin care yang digunakan pada siang hari berfungsi untuk memberikan perlindungan pada kulit saat menjalankan aktivitas. Sedangkan, skin care yang dipakai di malam hari berfungsi untuk memperbaiki kulit dari segala permasalahannya.
Karena itu, agar kamu tidak salah lagi, yuk simak baik-baik produk skin care apa saja yang cocok atau hanya boleh digunakan di siang atau malam hari. Khusus untuk artikel ini, kumparanWOMAN akan membahas deretan produk skin care yang hanya boleh digunakan di malam hari. Mengutip situs Skincare.com, berikut informasinya untuk kamu.
ADVERTISEMENT

1. Retinoid

Ilustrasi Retinoid Foto: Dok. Shutterstock
Retinoid merupakan salah satu bentuk vitamin A yang dikenal akan kemampuannya dalam mengatasi berbagai masalah kulit; mulai dari noda bekas jerawat hingga tanda-tanda penuaan.
Salah satu alasan mengapa kamu hanya bisa menggunakan produk skin care yang mengandung retinoid di malam hari, karena kandungan ini bisa menyebabkan sensitivitas terhadap matahari dan meningkatkan kulit terbakar (jika dipakai di siang hari).
Ladies, jika kamu menggunakan produk skin care ini di malam hari, jangan lupa untuk mengoleskan sunscreen atau tabir surya di keesokan harinya agar kulit wajah tidak sensitif ya!

2. AHA dan BHA

Ilustrasi AHA dan BHA. Foto: Dok. Shutterstock
AHA atau Alpha Hydroxy Acid merupakan senyawa asam yang bisa membantu mengurangi tekstur kulit kasar dan memperbaiki tampilan garis-garis halus. Sedangkan BHA atau Beta Hydroxy Acid, bisa membantu menghilangkan penumpukan sel kulit mati yang menyumbat pori-pori.
ADVERTISEMENT
Produk skin care yang mengandung AHA dan BHA juga sebaiknya digunakan di malam hari. Sebab, produk AHA dan BHA yang bersifat asam bisa menyebabkan kerusakan kulit jika terkena paparan sinar matahari. Beberapa kerusakan yang bisa terjadi; seperti luka bakar, pengelupasan, hingga perubahan warna kulit.

3. Krim malam

Ilustrasi Krim Malam. Foto: Shutterstock
Selanjutnya adalah krim malam atau night cream. Berbeda dengan day cream, night cream biasanya cenderung lebih kental dan bisa meningkatkan kelembapan semalaman. Salah satu alasan mengapa night cream ini lebih baik digunakan di malam hari karena produk skin care ini bersifat oklusif. Maksudnya, jika krim malam dipakai di siang hari, maka produk ini bisa mengganggu sekresi normal keringat dan sebum di siang hari yang menyebabkan jerawat.
ADVERTISEMENT

4. Sleeping mask

Sleeping mask merupakan salah satu produk skin care yang kini banyak digemari perempuan. Sesuai namanya, sleeping mask juga sebaiknya digunakan di malam hari. Alasannya, karena produk ini bisa membantu memperbaiki kulit saat tidur, sehingga kulit pun akan terasa lebih segar, terhidrasi, dan bercahaya ketika bangun di keesokan hari.

5. Glycolic acid

Ilustrasi Glycolic acid. Foto: Unsplash/ @contentpixie
Glycolic acid atau asam glikolat merupakan salah satu kandungan skin care golongan AHA yang bermanfaat untuk mengeksfoliasi kulit. Karena manfaatnya itu, kandungan ini pun dipercaya bisa mengatasi jerawat, menjaga kelembapan kulit, meratakan warna kulit, hingga mencerahkan kulit yang kusam.
Menurut seorang ilmuwan skin care asal Australia, Dr. Michele Squire, produk skin care yang mengandung glycolic acid sebaiknya digunakan di malam hari.
ADVERTISEMENT
“Jika glycolic acid digunakan di siang hari, maka bisa meningkatkan kemungkinan terjadinya sengatan matahari, sehingga kulit wajah pun akan iritasi atau terbakar,” kata Dr. Squire.
Namun, jika kamu tetap ingin menggunakan produk skin care ini di siang hari (terutama karena sering ada di dalam kandungan produk seperti toner), Dr. Squire pun menyarankan kamu untuk melapisi kulit dengan sunscreen yang mengandung SPF tinggi.