Maskapai Ini Tawarkan Penerbangan Lihat Gerhana Matahari Total, Ini Rutenya

26 Oktober 2023 8:57 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gerhana Matahari Total di Amerika Serikat Foto: REUTERS/Mike Blake
zoom-in-whitePerbesar
Gerhana Matahari Total di Amerika Serikat Foto: REUTERS/Mike Blake
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Fenomena alam gerhana matahari total diprediksi akan terjadi pada tahun 2024 nanti. Gerhana matahari total akan menggelapkan sejumlah wilayah Bumi pada 8 April 2024 mendatang.
ADVERTISEMENT
Bagi traveler penikmat ilmu astronomi, momen gerhana matahari total tentu jadi fenomena yang ditunggu-tunggu. Apalagi ada banyak tempat untuk melihat fenomena unik ini.
Namu, enggak hanya melihatnya dengan teropong, sebuah maskapai penerbangan asal Amerika Serikat (AS) juga punya layanan penerbangan unik untuk melihat gerhana matahari total, lho.
Dilansir Travel and Leisure, layanan penerbangan unik ini dihadirkan oleh maskapai penerbangan Southwest yang berbasis di Dallas, Texas. Pengumuman tersebut disampaikan langsung di halaman Instagram pihak maskapai @southwestair.
Dalam postingannya tersebut, pihak maskapai membagikan gambar gerhana matahari pada tahun 2017 lalu yang diambil dari jendela pesawat di salah satu penerbangannya. Adapun, foto tersebut diambil oleh seorang fotografer bernama Jon Carmichael.
ADVERTISEMENT
Foto-foto tersebut menunjukkan lengkungan bumi di bawah “cincin api” yang tercipta, karena bulan menutupi matahari.
"Kembali di tahun 2017, fotografer Jon Carmichael yang terbang di penerbangan Southwest 1368 dan mengabadikan salah satu gambar paling menakjubkan gerhana total dari ketinggian 39.000 kaki," tulis caption foto tersebut.
Untuk mendapatkan foto terbaik itu, Carmichael mengatakan bahwa ia meminta awak kabin memastikan dirinya mendapatkan spot terbaik. Tak hanya itu, Southwest juga terbang di rute yang telah disetujui FAA, guna mendapatkan angle terbaik dari panorama gerhana matahari total tersebut.
"Pilot tidak hanya melakukan serangkaian belokan yang disetujui FAA, tetapi mereka bahkan membersihkan jendela Jon dengan tangan sebelum penerbangan untuk memastikan dia mengambil gambar yang paling bersih," lanjut keterangan pihak maskapai.
ADVERTISEMENT
Buat yang pengin mendapatkan pengalaman serupa dengan Carmichael, kamu bisa melakukan pemesanan tiket penerbangan Southwest. Tak hanya itu, pihak maskapai juga mengungkapkan rute-rute penerbangan untuk melihat gerhana matahari total tersebut.

Rute Penerbangan Khusus Southwest

Tampak 3 pesawat maskapai Southwest Airlines berderet di salah satu bandara. Foto: Reuters/Rick Wilking
Gerhana matahari total, yang dijuluki Great American Eclipse, diperkirakan akan melintasi Texas hingga Maine pada 8 April 2024. Gerhana ini akan terjadi pada waktu yang berbeda-beda, tergantung di mana orang-orang berada.
Adapun, rute penerbangan untuk melihat gerhana matahari total 2024 adalah sebagai berikut.
ADVERTISEMENT
Penerbangan ini juga dapat melewati jalur gerhana matahari total selama waktu operasional yang dijadwalkan.
Selain melihatnya dari langit, kamu juga dapat melihat peristiwa tersebut dari beberapa kota di sepanjang perjalanan, seperti Sulphur Springs, Texas, Broken Bow, Oklahoma, dan wilayah Danai New York's Finger.
Tak hanya maskapai penerbangan, operator kapal pesiar juga mengajak pelanggannya untuk menikmati peristiwa ini. Holland America telah menjadwalkan dua rencana perjalanan pelayaran untuk menyaksikan gerhana matahari tersebut.
ADVERTISEMENT