Jakarta Aquarium Beri Diskon 15 Persen untuk Pengunjung Taman Safari

18 Juli 2018 19:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jakarta Aquarium (Foto: Bella Cynthia/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Jakarta Aquarium (Foto: Bella Cynthia/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bagi kamu yang bingung mengisi libur akhir pekan ini, mengunjungi Jakarta Aquarium mungkin bisa menjadi salah satu alternatif pilihan berwisata. Pasalnya, pusat konservasi satwa laut besutan Taman Safari Indonesia itu memberikan diskon sebesar 15 persen untuk para pengunjung.
ADVERTISEMENT
Dalam keterangan resmi yang diterima kumparanTRAVEL, promo ini berlaku khusus bagi para pengunjung yang menunjukkan tiket masuk Taman Safari Indonesia, Cisarua, Bogor, di bulan Juli 2018. Promo juga berlaku dengan ketentuan membawa minimal tiga teman.
"Pengunjung yang menunjukkan tiket masuk Taman Safari Indonesia di Juli 2018 langsung mendapatkan diskon 15 persen. Namun tak hanya itu, Jakarta Aquarium juga turut memperkenalkan wahana baru bernama Aqua Trekking," ujar Hans Manansang, Direktur Jakarta Aquarium Indonesia.
Jakarta Aquarium (Foto: Bella Cynthia/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Jakarta Aquarium (Foto: Bella Cynthia/kumparan)
Lebih lanjut, Hans menuturkan bahwa di wahana baru ini pengunjung dapat merasakan serunya petualangan bawah laut yang dilengkapi dengan helm oksigen, pakaian, dan peralatan selam lengkap untuk menyelusuri dan menyelam bersama ikan-ikan.
"Bersiaplah untuk berpapasan langsung dengan ikan-ikan cantik, pari hitam, hiu, dan giant grouper milik Jakarta Aquarium," tambah Hans.
ADVERTISEMENT
Jakarta Aquarium sendiri memiliki 600 satwa, serta ribuan ikan endemik Indonesia untuk dipelajari dan dinikmati keindahannya oleh para keluarga.
Jakarta Aquarium (Foto: Bella Cynthia/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Jakarta Aquarium (Foto: Bella Cynthia/kumparan)
Tiket masuk Jakarta Aquarium saat ini dibanderol Rp 150 ribu untuk dewasa dan Rp 125 ribu untuk anak-anak di weekdays, serta Rp 200 ribu untuk dewasa dan Rp 150 ribu untuk anak-anak di weekend.
Sementara itu untuk premium, tiket masuk dibanderol Rp 200 ribu dewasa dan Rp 150 ribu anak-anak di weekdays, serta Rp 250 ribu dewasa dan Rp 175 ribu anak-anak di weekend.
Siap berkunjung ke Jakarta Aquarium?