Detik-detik Fabio Quartararo Crash di MotoGP Belanda

26 Juni 2022 20:07 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi Fabio Quartararo usai menjuarai MotoGP Jerman di Sachsenring, Hohenstein-Ernstthal, Jerman, Minggu (19/6/2022). Foto: Lisi Niesner/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi Fabio Quartararo usai menjuarai MotoGP Jerman di Sachsenring, Hohenstein-Ernstthal, Jerman, Minggu (19/6/2022). Foto: Lisi Niesner/Reuters
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Fabio Quartararo gagal bersinar di MotoGP Belanda, Minggu (26/6). Balapan di Sirkuit TT Assen, pebalap Monster Energy Yamaha itu mengalami crash dan gagal finis.
ADVERTISEMENT
Quartararo start dari grid terdepan, tepatnya P2, dengan Francesco Bagnaia dan Jorge Martin di depan dan belakangnya. Selepas start, tempatnya dicuri oleh Aleix Espargaro.
Setelahnya, Quartararo membuntuti Espargaro dengan ketat. El Diablo kemudian ketiban apes di lap keempat di mana ia berniat meng-overtake Espargaro di tikungan kelima.
Pebalap Aprilia Racing Aleix Espargaro saat balapan Grand Prix Argentina di sirkuit Autodromo Internacional, Termas de Rio Hondo, Argentina. Foto: Agustin Marcarian/REUTERS
Jadi, Quartararo hendak menyalip Espargaro dari dalam. Namun, ia mengalami lowside dan kemudian menyeret Espargaro ke gravel, pebalap Prancis itu terlempar ke barisan belakang, sementara Espargaro tercecer ke P15.
Quartararo melanjutkan balapan kembali. Ia perlu meraih poin untuk mengamankan posisinya di puncak klasemen dan menjaga jarak dengan Espargaro.
Sayangnya, dewi fortuna sedang tidak berpihak kepada Quartararo. Ia kembali mengalami crash, lagi-lagi di tikungan kelima, namun kali ini lebih parah.
ADVERTISEMENT
Quartararo mengalami highside pada lap ke-12. Ia kehilangan grip ban belakang saat menikung dengan tajam dan badannya pun terlempar ke gravel.
Beruntung, pebalap 23 tahun tersebut mampu berdiri lagi. Akan tetapi, ia terlihat berjalan dengan terpincang-pincang, ia pun tak mampu melanjutkan balapan.
Balapan sendiri dimenangi oleh Bagnaia, sementara Marco Bezzecchi dan Maverick Vinales melengkapi podium. Espargaro dengan ciamiknya finis di P4.
Dengan hasil tersebut, Quartararo masih di puncak klasemen dengan 172 poin. Namun, Espargaro mampu memangkas jarak dan kini hanya terpaut 21 poin, sebelumnya 34 poin.