Spesifikasi Lengkap Motor Listrik Yamaha E01 yang Mengaspal di Indonesia

23 April 2022 15:11 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Yamaha E01 diperkenalkan untuk dilakukan tes pasar dan uji coba di Indonesia. Foto: Sena Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Yamaha E01 diperkenalkan untuk dilakukan tes pasar dan uji coba di Indonesia. Foto: Sena Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Setelah tampil di Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) akhirnya secara resmi memperkenalkan sepeda motor listrik Yamaha E01 di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Tetapi bukan sebagai unit yang langsung untuk dijual ke konsumen, melainkan sebuah unit berupa prototipe yang rencananya akan mulai melakukan uji coba di jalanan Indonesia pada semester kedua atau bulan Juli tahun ini.
Yamaha E01 menjadi sepeda motor listrik kedua yang dibawa PT YIMM setelah E-Fino sebagai produk contoh untuk test market, sekaligus merespons antusias masyarakat tanah air melihat motor listrik tersebut debut di IIMS Hybrid 2022.
“Kami secara resmi mengumumkan untuk melakukan test market terhadap E01 di jalanan umum di Indonesia untuk melihat kemampuannya beradaptasi serta mengumpulkan masukan dari konsumen secara langsung. Ini adalah "Proof of Concept" untuk menjawab tantangan EV Yamaha di Indonesia ke depan,” ujar President Director & CEO PT YIMM, Minoru Morimoto.
ADVERTISEMENT
Pada acara E01 Yamaha Indonesia Press Conference, kumparan berkesempatan langsung untuk melihat lebih dekat dan membedah teknologi serta fitur-fitur yang terdapat pada Yamaha E01. Langsung saja disimak.

Desain

Skuter listrik Yamaha E01 yang melantai di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022 (31/3). Foto: Sena Pratama/kumparan
Yamaha E01 mengusung konsep ‘Juxtaposed Design’ sebuah filosofi rancang bangun dari Yamaha yang menggabungkan dua elemen antara manusia (human) dan mesin (machine) yang juga akan diterapkan pada sepeda motor listrik Yamaha ke depannya.
Melalui konsep tersebut, Yamaha berusaha menyuguhkan sesuatu yang berbeda dan belum pernah ditemukan pada sepeda motor listrik lainnya. Khusus E01, secara garis besar desainnya terinspirasi dari Nmax, alasannya karena desain Nmax dianggap sebagai model yang sudah populer dan diterima masyarakat di seluruh dunia.
E01 didominasi oleh warna putih yang melambangkan kebersihan atau keindahan dengan kombinasi elemen berwarna hitam yang menyimbolkan fungsionalitas, serta terdapat aksen pemanis berwarna cyan atau biru muda hasil perpaduan warna biru Yamaha racing dan warna hijau melambangkan lingkungan.
ADVERTISEMENT
Jika diamati, E01 ini bisa dikatakan sudah mendekati tahap produksi massal ketimbang disebut sebuah motor konsep. Ini terlihat dari beberapa bagian skuter listrik tersebut yang telah dilengkapi aspek legalitas untuk dipakai di jalan raya seperti lampu-lampunya, kaca spion, kaki-kaki, drive belt, tombol pada kemudi, panel instrumen, bahkan dudukan pelat nomor.
Yamaha E01 diperkenalkan untuk dilakukan tes pasar dan uji coba di Indonesia. Foto: Sena Pratama/kumparan
Pada bagian depan, E01 tampil dengan desain yang futuristik namun tetap fungsional. Desain lampu utama berupa dua buah proyektor yang ‘ngumpet’ di bagian bawah, menyisakan banyak ruang untuk penempatan dermaga pengisian ulang daya listrik di bagian atasnya.
Permainan desain pada E01 sukses membuat tampilan fascia depan skuter listrik tersebut jauh dari kesan monoton, lihat saja bagaimana desainer Yamaha berhasil menyembunyikan port charging dengan desain penutup berwarna hitam yang selaras dengan panel hitam lainnya.
ADVERTISEMENT
Lampu DRL yang diletakkan mengelilingi penutup charger sukses mempertegas tampilan yang mencirikan motor masa depan. Karena ide desainnya mengambil dari Nmax, terdapat juga windshield untuk menghalau angin dari depan.
Yamaha E01 diperkenalkan untuk dilakukan tes pasar dan uji coba di Indonesia. Foto: Sena Pratama/kumparan
Pada bagian samping, elemen Maxi Yamaha semakin nampak terlihat, ini bisa dilihat dari desain ergonomi posisi berkendara yang ditawarkan E01, mulai dari desain jok lebar namun rendah, dek kaki dengan dua modus posisi pijakan, serta setang dengan posisi tinggi yang dibalut dengan cover plastik. Kami cukup suka dengan aksen warna ‘Aqua Yamaha’ yang kontras, memberikan sentuhan modern dan ‘hijau’.
Bagian belakang dari E01 juga tidak kalah menarik perhatian, bodi belakang dibuat mengerucut dengan desain lampu rem dan sein berbentuk pipih yang juga sudah menggunakan teknologi LED. Penempatan posisi suspensi ganda belakang yang diletakkan agak maju ke depan, sukses membuat tampilan buritan E01 seolah melayang.
ADVERTISEMENT
Masuk ke ruang pengemudi, desain layout dashboard E01 tentunya tidak akan asing bagi mereka yang akrab dengan motor-motor Maxi Yamaha. Terdapat dua kompartemen dengan penutup di sisi kiri dan kanannya, kemudian setang dengan cover penutup, serta panel instrumen digital yang diletakkan di bagian ujung depan.
Secara dimensi, skuter listrik ini memiliki panjang 1.930 mm, lebar 810 mm, dan tinggi 1.190 mm, posisi duduk dikatakan menyerupai Nmax dengan tinggi jok 755 mm.

Performa

Yamaha E01 diperkenalkan untuk dilakukan tes pasar dan uji coba di Indonesia. Foto: Sena Pratama/kumparan
Motor listrik beserta baterai E01 diletakkan persis di tengah-tengah bodinya, Yamaha mengklaim dengan konfigurasi seperti ini memberikan kestabilan dan pengendalian yang mudah saat diajak bermanuver di jalan raya.
Baterai berkapasitas 4,9 kWh dengan jenis fixed menyuplai arus listrik ke motor listrik berukuran kompak yang dapat menghasilkan tenaga hingga 10,8 dk pada 5.000 rpm dan torsi 30,2 Nm di 1.950 rpm. Figur tenaga tersebut disalurkan ke roda belakang melalui penyalur tenaga berjenis sabuk (belt).
ADVERTISEMENT
Untuk memberikan rasa berkendara yang variatif, E01 juga telah dilengkapi dengan tiga pilihan modus berkendara yakni Power Mode, Normal Mode, dan Eco Mode. Pada Eco Mode, tenaga akan dijinakan menjadi 7,2 dk pada 4.500 rpm dan torsi lebih rendah yakni 21,4 Nm di 1.500 rpm.
Yamaha E01 diperkenalkan untuk dilakukan tes pasar dan uji coba di Indonesia. Foto: Sena Pratama/kumparan
Motor skutik ini juga disebut dapat dipacu hingga kecepatan maksimal 100 km/jam, serta dapat menempuh jarak hingga 104 km berdasarkan pengujian internal Yamaha.
Untuk pengisian ulang daya listriknya, Yamaha telah menyediakan tiga tipe pengecasan yakni Fast Charging yang dapat melakukan pengisian dari nol sampai 90 persen hanya dalam waktu satu jam, kemudian Normal Charging (200-240V) yang memakan waktu 5 jam.
Serta tipe portable yang membutuhkan waktu 14 jam untuk mengisi ulang baterai sampai penuh. Meski waktu pengisiannya lebih lama, tipe portable memiliki keunggulan yakni perangkat portable yang dapat dimasukkan ke bagasi E01.
ADVERTISEMENT

Fitur

Sebagai sepeda motor yang mengedepankan unsur futuristik dan hal berbau modern, E01 juga telah dilengkapi dengan berbagai fitur canggih baik dari aspek fungsionalitas maupun aspek keselamatan.
Seperti dual-channel ABS pada kedua remnya, kontrol traksi (TCS), Regenerative Braking System yang memberikan efek engine brake, Reverse Mode untuk mundur lebih mudah, smart keyless, serta fitur Y-Connect yang lebih muktahir.