Penjelasan AHM Soal Cover Kunci Jok Honda ADV 150 dan Vario yang Mudah Hilang

14 November 2020 15:44 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sistem keyless pada all new Honda Scoopy. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Sistem keyless pada all new Honda Scoopy. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Beberapa konsumen motor matik Honda yang sudah keyless seperti Honda ADV 150, PCX 150, atau Vario 150 mengeluhkan satu hal. Cover atau penutup kunci rahasia, untuk membuka jok, dinilai mudah hilang.
ADVERTISEMENT
Ini lantaran cara melepas komponen tersebut terbilang mudah. Cukup digeser ke belakang sambil sedikit ditekan, cover kunci kontak akan lepas. Buat memasangnya kembali, tinggal geser lagi dengan arah berlawanan sampai mentok.
Honda ADV 150 Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
Salah satunya dialami Edo Willy Nugraha, pengguna Honda ADV 150 yang belum lama ini kehilangan benda tersebut.
"Enggak tahu copot sendiri atau ada yang ambil, tahunya di parkiran pas mau pulang enggak ada penutupnya," jelasnya kepada kumparan, Jumat (13/11).
Selain Edo, pemilik Honda ADV 150 lainnya, Achmad Armada juga mengalami kejadian yang sama. "Memang benda kecil ya dan kelihatannya murah, tapi kalau enggak ada begini kelihatannya jelek," jelasnya.
Coba menanyakan hal tersebut ke perwakilan produsen motor, Technical Training Analyst PT Astra Honda Motor (AHM) Endro Sutarno mengatakan sudah mendapatkan keluhan yang sama. Menurutnya cover kunci tersebut hilang bukan karena lepas sendiri karena guncangan di perjalanan.
ADVERTISEMENT
"Sebenarnya itu (mekanisme melepas cover kunci kontak) mempermudah kita dalam emergency harus buka jok. Dugaannya itu ada yang iseng, bukan jatuh, ada yang ngambil," terang Endro kepada kumparan saat ditemui beberapa waktu lalu di Cikarang, Jawa Barat.
All New Honda Scoopy 2020. Foto: dok. AHM
Manakala ada konsumen yang kehilangan benda tersebut, tak perlu khawatir tinggal sambangi bengkel AHASS terdekat untuk mendapatkannya kembali. AHM menamakan komponen itu LID Smart EMG, harganya Rp 10 ribu.

Cover kunci Honda ADV 150 tersebut bisa dimodifikasi

Namun buat Anda pemilik motor Honda dengan sistem keyless, dan mau mencegah kehilangan cover kunci kontak yang dimaksud, Endro mempersilahkan konsumen memodifikasinya.
LID Smart EMG. dok. Honda Cengkareng
Misalnya dengan menambahkan baut supaya tidak mudah dicomot orang, atau diikat pakai tali pada bagian belakangnya, sehingga manakala jatuh setidaknya ada pengamannya dan tidak gampang hilang.
ADVERTISEMENT
"Enggak apa-apa, silahkan. Karena dari kami memang dibuat mudah melepasnya untuk emergency. Kalau dibuat susah orang tertentu yang bisa buka kan enggak mungkin," tambahnya.
Fitur all new Honda Vario Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO
Buat yang belum tahu, AHM membenamkan mekanisme tambahan untuk membuka jok secara manual, tanpa harus memutar kontak pada jajaran matiknya yang sudah keyless. Hal ini digunakan untuk mengganti aki motor yang berada di dalam bagasi, ketika aki tidak kuat menyalakan sistem kelistrikan dan menghidupkan mesin.
Sebab untuk membuka jok dengan memencet tombol pembuka, dibutuhkan aliran listrik untuk memutar kenop ke arah Seat atau Fuel.