Hyundai Stargazer Terdaftar di NJKB, Ini Pilihan Variannya

30 April 2022 3:43 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Olah digital Hyundai Stargazer. Foto: IG @andrafebriandesign
zoom-in-whitePerbesar
Olah digital Hyundai Stargazer. Foto: IG @andrafebriandesign
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Teka-teki kehadiran calon Low MPV Hyundai Stargazer perlahan mulai terkuak. Setelah beberapa waktu lalu beredar foto mobil tersebut sedang diuji jalan di jalanan Indonesia, kini mencuat nama Hyundai Stargazer pada laman Samsat Pajak Kendaraan Bermotor DKI Jakarta.
ADVERTISEMENT
Pada laman tersebut terlihat ada 6 varian yang ditawarkan oleh Hyundai Stargazer, yakni ACT atau Active bertransmisi manual dan otomatik, TRN atau Trend yang bertransmisi manual dan otomatik, lalu ada STY atay Style bertransmisi otomatik, dan teratas ada varian PRM atau Prime bertransmisi otomatik.
Dari keenam varian yang ditawarkan itu, terlihat memiliki harga nilai jual kendaraan bermotor atau NJKB mulai Rp 155 juta hingga Rp 202 juta.
Data NJKB Low MPV Hyundai Stargazer. Foto: Samsat PKB DKI Jakarta
Data NJKB Low MPV Hyundai Stargazer. Foto: Samsat PKB DKI Jakarta
Bila dibandingkan dengan rivalnya di segmen Low MPV seperti Toyota Avanza-Veloz dan Mitsubishi Xpander, harga Stargazer terbilang sangat kompetitif.
Sebab, untuk Toyota Avanza dan Veloz diketahui memiliki harga NJKB mulai Rp 161 juta hingga Rp 233 juta. Sedangkan Mitsubishi Xpander, harga NJKB-nya berkisar Rp 180 juta hingga Rp 210 juta.
ADVERTISEMENT
Bila melihat perbandingan itu, besar kemungkinan Hyundai Stargazer akan punya harga on the road yang sedikit lebih murah dibandingkan Avanza, Veloz, dan Xpander.

Prediksi Spesifikasi Hyundai Stargazer

Tampak mesin Hyundai Creta Foto: dok. Muhammad Haldin Fadhila/kumparan
Selain menyoal prediksi harga, hal yang tak kalah menarik untuk dibahas tentu menyoal spesifikasinya. Bila melihat data NJKB tersebut, besar kemungkinan Hyundai Stargazer akan mengusung mesin bensin berkapasitas 1.5 liter.
Adapun mesin 1.5 liter yang akan digunakan sepertinya akan menggunakan mesin yang sama seperti yang dipakai pada Hyundai Creta. Di atas kertas, mesin itu memiliki spesifikasi 4-silinder MPi naturally aspirated berkubikasi 1.497 cc.
Mesin itu menawarkan tenaga 113,4 dk pada 6.300 rpm dan torsi 143,8 Nm pada 4.500 rpm. Tenaga dan torsi itu diperkirakan bakal disalurkan ke 2 roda depan melalui transmisi otomatik dan manual.
ADVERTISEMENT
Dengan sudah terkuaknya bocoran harga NJKB Hyundai Stargazer ini, maka itu artinya peluncuran mobil tersebut tinggal menghitung hari. Jadi mari kita tunggu kehadirannya.
***
Ikuti program Master Class, 3 hari pelatihan intensif untuk para pelaku UMKM, gratis! Daftar Sekarang DI LINK INI.