Desain Toyota Avanza yang Sudah Kuno, Perlu Dapat Ubahan!

28 Mei 2021 15:49 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
New Toyota Avanza tipe G. Foto: dok. Toyota
zoom-in-whitePerbesar
New Toyota Avanza tipe G. Foto: dok. Toyota
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ramai jadi perbincangan rekayasa digital gambar Toyota Avanza generasi baru, yang beredar di media sosial. Ya, wujudnya berubah total.
ADVERTISEMENT
Tampilannya menjadi lebih elegan, dengan dimensi yang tampak membesar. Bagian buritannya bernuansa ala-ala Toyota Rush dan Daihatsu Terios.
Bagian fendernya lebih kekar berotot, menjadi lebih gagah. Tubuh bagian samping kanan kiri belakang pun seperti itu. Hanya saja ini semua masih teka-teki.
Sebab sejauh ini belum ada bocoran informasi kapan Toyota Avanza, yang artinya termasuk Daihatsu Xenia, mendapat pembaruan.
"Saya enggak bisa komentar soal model baru atau soal rumor,” jawab Direktur Pemasaran PT Toyota-Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy saat dihubungi kumparan.

Tampilan Avanza Xenia kuno!

Berbincang dengan Pemerhati Desain Otomotif dari Institut Teknologi Bandung (ITB) Yannes Martinus Pasaribu, menganggap bahwa Toyota Avanza dan juga Daihatsu Xenia sudah kuno.
Hasil Olah Digital Toyota Avanza Generasi Terbaru. Foto: Dok. Istimewa
Iya menyoroti kekunoan pada bentuk kontur body, jika dilihat dari samping. Cenderung selalu sama secara visualisasinya. Yang beda hanya pada kontur pelat penutup body samping saja.
ADVERTISEMENT
"Tentunya Avanza dan Xenia harus segera mengikuti langkah Rush dan Terios yang sudah lebih dulu ganti platform dengan yang baru," tuturnya kepada kumparan, Kamis (27/5).

Jangan lagi cuma facelift

Artinya, strategi minor change dan facelift yang sekadar mengganti beberapa detail parts body mobil, tampaknya harus segera ditinggalkan untuk pergantian model saat ini.
"Ya, supaya terasa ada sebuah citra yang benar-benar fresh dan baru. Mengingat kompetisi untuk memperebutkan pasar yang baru mulai menggeliat, akibat relaksasi pajak ini tidak bisa dianggap remeh oleh para produsen otomotif," ujar Yannes.
New Toyota Avanza tipe G. Foto: dok. Toyota
Yannes menambahkan, masyarakat kini akan mencari produk yang benar-benar paling baik, paling baru, paling menarik, dengan harga yang paling bersaing.
"Desain apa pun semakin ke depan akan semakin dipercepat tingkat kekunoannya (obsoleteness). Tujuannya agar semangat konsumsi pasar dapat meningkat," ucapnya.
ADVERTISEMENT