BMW Seri 7 Terbaru Mengaspal, Apa Saja Ubahannya?

10 Oktober 2019 17:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
BMW Seri 7 terbaru. Foto: Aditya Pratama Niagara / kumparan
zoom-in-whitePerbesar
BMW Seri 7 terbaru. Foto: Aditya Pratama Niagara / kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
BMW Indonesia akhirnya menghadirkan model pembaruan Seri-7. Sedan mewah yang terakhir meluncur awal tahun 2017 ini mendapat penyegaran mulai dari tampilan luar, interior, maupun peningkatan fitur.
ADVERTISEMENT
Pabrikan Bavaria ini menamakan model terbarunya dengan sebutan LCI, yang berarti Life Cycle Impulse, atau akrab dikenal facelift. Jadi Seri-7 yang beredar sekarang ini bukan generasi terbaru, melainkan masih generasi keenam yang disegarkan.
BMW Seri 7 terbaru. Foto: Aditya Pratama Niagara / kumparan
Soal variannya tetap ada dua. Katalog BMW terbaru kini diisi BMW 740Li Opulence yang menggantikan versi Luxury terdahulu, ditambah BMW 730Li M Sport yang menyasar segmentasi yang lebih muda.
BMW Seri 7 terbaru. Foto: Aditya Pratama Niagara / kumparan
Presiden Direktur BMW Group Indonesia, Ramesh Divyanathan, menjelaskan bahwa perbedaan keduanya paling mencolok terlihat dari wajah dan buritannya.
"Untuk kidney grille jadi lebih besar memberikan kesan kuat dan tegas. Kemudian bonnet juga lebih berkarakter mengesankan kedinamisan dan desain lampu baru yang lebih tajam dan menampilkan kesan luxury," kata Ramesh saat mengenalkannya di Jakarta, Kamis (10/10).
BMW Seri 7 terbaru. Foto: Aditya Pratama Niagara / kumparan
Lanjut ke samping, tidak ada perbedaan yang mencolok dari model terdahulu. Hanya saja untuk versi Opulence, velg 20 incinya memiliki kelir silver cerah. Sementara varian Sport, warna velg-nya lebih gelap tapi lebih eye catchy berkat kaliper khas M Sport BMW.
BMW Seri 7 terbaru. Foto: Aditya Pratama Niagara / kumparan
Adapun pada bagian belakang, tambah Ramesh tampilannya lebih dinamis dan kuat karakter elegannya. Ini berkat revisi desain lampunya yang sekarang ditambah LED bar tipis horizontal di bagasinya.
ADVERTISEMENT
Masuk ke dalam, nuansa kemewahan Seri-7 tetap terpancar. Product Specialist BMW Group Indonesia, Anindyanto Dwikumoro mengatakan, masing-masing varian punya ciri khas sendiri, bila Opulence lebih kuat menawarkan kenyamanan, maka tipe Sport kental nuansa sporty-nya.
BMW Seri 7 terbaru. Foto: Aditya Pratama Niagara / kumparan
"Menambah kenyamanan tipe Opulence, jok dibalut kulit Nappa sampai armrest dan konsol tengah yang terintegrasi pada trim pintu," kata Anin sapaan karibnya pada kesempatan yang sama.
Belum lagi ada yang namanya BMW Touch Command berupa layar 7 inci yang letaknya di sandaran tangan jok belakang untuk mengatur kursi, AC, fungsi pijat, navigasi maupun komunikasi yang bisa menambah kenyamanan penumpangnya.
BMW Seri 7 terbaru. Foto: Aditya Pratama Niagara / kumparan
"Sementara varian Sport kami coba berikan sentuhan M Sport Package, berupa identitas BMW M yang menyala, BMW individual headliner, dan setir yang dibalut kulit," tambahnya lagi.
ADVERTISEMENT
Secara keseluruhan, guna menambah kenyamanan lagi, keduanya sudah lengkap dengan panoramic sunroof, dan layar sentuh pada headrest 10,25 inci yang terintegrasi dengan wireless Apple CarPlay.
BMW Seri 7 terbaru. Foto: Aditya Pratama Niagara / kumparan
Kemudian bicara fitur lain, ada pula pengaturan suspensi yang bisa naik hingga 20 mm sehingga memudahkan melibas medan jalan yang bergelombang. Ditambah fitur parking assist di keduanya.
BMW Seri 7 terbaru. Foto: Aditya Pratama Niagara / kumparan
Namun untuk tipe Opulence lebih futuristik lagi berkat Remote Controlled Parking, yang memungkinkan mobil parkir sendiri di area yang sempit, sementara pengemudinya menunggu di luar dengan jarak yang dekat.
Mesin
Dua varian baru ini memiliki jantung mekanis yang berbeda. Pada tipe Opulence, berdasarkan data spesifikasinya menggendong mesin 3.000 cc 6-silinder TwinPower Turbo yang sudah direvisi.
BMW Seri 7 terbaru. Foto: Aditya Pratama Niagara / kumparan
Di atas kertas, mesinnya ini menghasilkan tenaga 340 dk atau lebih tinggi 14 dk dari sebelumnya di putaran 5.500 sampai 6.500 rpm, serta torsi puncak 450 Nm di 1.500 rpm.
ADVERTISEMENT
Daya maksimumnya itu juga menjanjikan akselerasi 0 ke 100 km/jam dalam waktu 5,6 detik dan kecepatan puncak 20 km/jam.
BMW Seri 7 terbaru. Foto: Aditya Pratama Niagara / kumparan
Sedangkan tipe Sport, mengusung mesin 2.000 cc 4-silinder dengan BMW TwinPower turbo yang memproduksi tenaga 265 dk di 5.500-6.500 rpm juga torsi maksimum 400 Nm di 1.500 rpm. Dua-duanya menggunakan transmisi otomatik 8-percepatan Steptronic.
Harga
BMW Seri 7 terbaru. Foto: Aditya Pratama Niagara / kumparan
Kedua varian BMW Seri-7 terbaru ini sudah tersedia di seluruh jaringan penjualan BMW di Tanah Air. Untuk BMW 740Li Opulence dibanderol Rp 2,299 miliar.
Sedangkan BMW 730Li M Sport dipasarkan dengan harga Rp 1,829 miliar berstatus off the road. Namun untuk versi Sport ini bisa didapatkan pada akhir tahun ini.