Viral Penampakan Langit Seperti Terbelah di Pacitan, Ini Penjelasan LAPAN

6 Agustus 2021 20:56 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi langit. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi langit. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Video penampakan awan putih membentuk garis panjang seperti membelah langit viral di media sosial. Asri Nuryani, salah satu warga sekitar juga turut mengabadikan momen tersebut.
ADVERTISEMENT
Fenomena itu terjadi pada Jumat (6/8) dan nampak dari daerah tempat tinggal Asri di Ngampel Ploso, Pacitan, Jawa Timur, tepatnya 2 km dari arah laut.
"Saya melihatnya dari lokasi rumah. Tepat di atas rumah dari arah selatan (laut) ke arah utara," tutur Asri kepada kumparan.
Viral fenomena langit terbelah di Pacitan, Jawa Timur. Foto: Dok Istimewa
Menurut Astri, arah garis awan tersebut tampak dari bawah (laut) ke atas, sehingga langit tampak seperti terbelah.
Sementara itu, tuturnya, sejumlah warga yang menyaksikan kejadian berharap hal itu bukan menjadi pertanda buruk seperti gempa atau tsunami.
"Saya hanya melihat ada yang beda. Arahnya dari bawah (laut) ke atas. Sementara warga lain berharap itu bukan pertanda buruk," tuturnya.
Dikonfirmasi kumparan, Kepala Lembaga Penerbangan Dan Antariksa Nasional. (LAPAN), Thomas Djamaluddin, mengungkapkan perkiraan garis awan itu seperti jejak kondensasi pesawat terbang.
ADVERTISEMENT
"Tampaknya bagian dari contrail, atau jejak kondensasi dari pesawat terbang karena kondisi dingin di atas," tuturnya.
==