Tawuran Pelajar di Sukabumi Pecah, 1 Orang Terluka Kena Sabetan Senjata Tajam

28 September 2021 1:45 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi korban tawuran Foto: Muhammad Faisal Nu'man / kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi korban tawuran Foto: Muhammad Faisal Nu'man / kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tawuran pelajar di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, kembali terjadi. Satu orang pelajar bahkan mendapat luka cukup parah di bagian kepala diduga karena sabetan senjata tajam.
ADVERTISEMENT
Peristiwa tawuran ini terjadi pada Senin (27/9), yang dipicu saling ejek antara dua kelompok pelajar di Kampung Nyalindung, Desa Pasirsuren, Kecamatan Palabuhan Ratu.
Tawuran antar pelajar ini kemudian tak bisa dihindari.
"Saat tawuran, mereka (pelajar lain) membawa sejumlah senjata tajam seperti celurit dan gir motor yang sudah dimodifikasi. Setelah membacok AM, mereka langsung kabur," kata rekan korban, Abdul Rasyid, dikutip dari Antara, Senin.
Korban yang mendapat luka cukup parah itu lalu dibawa ke RSUD Palabuhanratu. Sementara pelaku melarikan diri.
Hingga saat ini, AM masih dirawat di IGD RSUD Palabuhanratu.
Kasus tawuran pelajar ini tengah ditangani Polsek Palabuhanratu dan Polres Sukabumi dengan memintai keterangan dari sejumlah saksi.
ADVERTISEMENT
Polisi juga sudah melakukan olah tempat kejadian perkara dan memburu para pelaku tawuran.