Sohibul, Salim Segaf, dan HNW Hadiri Maulid Nabi di DPP PKS

29 Desember 2019 9:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Elite PKS dan sejumlah Ulama di Acara Peringatan Maulid Nabi di DPP PKS. Foto: Rafyq Panjaitan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Elite PKS dan sejumlah Ulama di Acara Peringatan Maulid Nabi di DPP PKS. Foto: Rafyq Panjaitan/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
DPP PKS menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 2019 di kantor DPP PKS Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Minggu (29/12). Sejumlah elite PKS dan beberapa ulama hingga ustaz hadir dalam acara itu.
ADVERTISEMENT
Pantauan di lokasi, Presiden PKS Sohibul Iman, Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al Jufri, Wakil Ketua Majelis Syuro Hidayat Nur Wahid, Sekjen PKS Mustafa Kamal, Ketua DPP PKS Aboe Bakar Alhabsyi, Ketua DPP Ledia Hanifa hadir dalam acara ini.
Selain itu, sejumlah ulama hadir antara lain Habib Ali Bin Abdurrahman Assegaf, Habib Saleh, dan ulama lainnya hingga para ustaz.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad itu dimulai pukul 08.00 WIB. Elite PKS, kader, dan juga masyarakat sekitar tampak khusyuk mengikuti acara.
Elite PKS dan sejumlah Ulama di Acara Peringatan Maulid Nabi di DPP PKS. Foto: Rafyq Panjaitan/kumparan
Presiden PKS Sohibul Iman mengatakan, peringatan Maulid Nabi dan mengikuti sunnah-nya adalah bukti kecintaan kepada Allah SWT.
"Insyaallah dengan itu semua Allah akan mencintai kita dan Allah memberikan pengampunan pada kita," kata Sohibul.
ADVERTISEMENT
Dia menegaskan PKS sebagai partai politik sekaligus sebagai gerakan dakwah. Sehingga PKS tak semata-mata berbicara soal kekuasaan.
"Tetapi kita berdakwah, yang ingin melakukan perbaikan dalam seluruh aspek kehidupan. Kita setiap saat memperbaiki kondisi-kondisi yang belum ideal dalam sektor kehidupan masyarakat menuju lebih baik. Oleh karena itu, tema maulid kita, bagaimana kita bisa lebih baik lagi berkhidmad untuk rakyat," ucap Sohibul.
"Ini menegaskan PKS bukan bekerja hanya semata-mata untuk umat Islam, tetapi untuk seluruh rakyat," tambahnya.
Tampak ratusan kader PKS dan juga masyarakat sekitar kompak memakai baju koko putih dalam peringatan Maulid itu. Kader memenuhi tak hanya di ruang utama DPP PKS namun juga hingga ke area parkiran DPP PKS.
ADVERTISEMENT
Hingga kini, pembacaan maulid, zikir dan doa terus berkumandang di DPP PKS.