Saksi KPU di MK: Cloud Storage Sirekap Disebar Agar Beban Bandwidth Terbagi Rata

3 April 2024 12:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sirekap dari ITB, Yudistira Dwi Wardhana Asnar saat sidang di Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Rabu (3/4/2024) Foto: Dok Youtube Mahkamah Konstitusi
zoom-in-whitePerbesar
Sirekap dari ITB, Yudistira Dwi Wardhana Asnar saat sidang di Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Rabu (3/4/2024) Foto: Dok Youtube Mahkamah Konstitusi
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Saksi KPU Yudistira Dwi Wardhana Asnar mengakui cloud atau penyimpanan data Sirekap itu tidak hanya disimpan pada satu server.
ADVERTISEMENT
Ia mengatakan, pembagian Cloud ke beberapa tempat itu untuk menghindari adanya kemacetan server apabila disimpan di satu lokasi.
“Sirekap kita letakkan di 3 lokasi yang berbeda untuk menghindari bottle neck di Indonesia, ada zona a, zona b, zona c,” kata Yudis di sidang MK, Jakarta, Rabu (¾).
“Juga ada beberapa data yang kita distribusikan ke CDN yang accross the world, supaya bebannya tidak terkonsentrasi ke satu server doang atau satu data center saja,” lanjutnya.
Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Suhartoyo (tengah) memimpin sidang lanjutan sengketa hasil pilpres 2024 di Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Selasa (2/4/2024). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Yudis menyebut, pada kasus-kasus sebelumnya, penyimpanan atau Cloud disimpan pada satu server saja atau pada server KPU. Ia menjelaskan, apabila servernya tidak berjalan sedangkan bandwidth hanya terkonsentrasi hanya pada satu lokasi, maka situs akan down.
“Kalau di sebelumnya bandwidth yang terkonsentrasi di Imam Bonjol, servernya nganggur bandwidth nya habis ya tekor semua,” ujarnya.
ADVERTISEMENT
“Oleh sebab itu sebabnya kami gunakan teknologi Cloud dan di situ layanan-layaannya digunakan untuk sirekap mobile, sirekap web,” tambah dia.
Petugas KPPS menggunakan sistem Sirekap sebagai alat bantu penghitungan suara yang tersambung dengan server KPU RI, saat simulasi pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2024 di Kantor KPU Jakarta Timur, Jakarta, Senin (18/12/2023). Foto: Muhammad Adimaja/ANTARA FOTO

Server Ada di Jakarta

Masalah server Sirekap menjadi persoalan dan disorot oleh pemohon 01 Anies-Muhaimin dan pemohon 02 Ganjar-Mahfud.
Namun Yudis menegaskan server Sirekap ada di Indonesia. Tepatnya Jakarta.
"Tempatnya masih sama karena enggak mungkin tanggal 14 install di satu lokasi, kemudian dalam waktu 3 jam kita sudah install di lokasi Singapura, Prancis," kata Yudistira.
"Jadi lokasinya ada di area Jakarta, lokasi pasti saya enggak bisa (ungkap)," tutup dia.