Polisi Pastikan 39 Mayat dalam Kontainer di Inggris WN Vietnam

2 November 2019 11:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kontainer tempat ditemukannya 39 jasad warga China, di Inggris. Foto: Rauters
zoom-in-whitePerbesar
Kontainer tempat ditemukannya 39 jasad warga China, di Inggris. Foto: Rauters
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kepolisian Essex, Inggris, telah melakukan identifikasi terhadap 39 mayat yang ditemukan dalam truk kontainer di kawasan industri Grays, Essex, Inggris. Berdasarkan hasil identifikasi sementara, seluruh mayat dipastikan warga negara Vietnam.
ADVERTISEMENT
"Saat ini, kami percaya para korban adalah warga negara Vietnam, dan kami telah menghubungi pemerintah Vietnam," kata Asisten Kepala Kepolisian Essex, Constable Tim Smith dikutip dari Reuters, Sabtu (2/11).
39 mayat itu terdiri dari 31 pria dan 8 perempuan. Mereka diduga diselundupkan dari Pelabuhan Zeebrugge, Belgia, ke Pelabuhan Purfleet, Inggris, dengan kapal feri. Kepolisan Essex juga sudah menghubungi beberapa keluarga korban untuk memberikan informasi tersebut.
"Kami melakukan kontak langsung dengan sejumlah keluarga (korban) di Vietnam dan Inggris, dan kami yakin kami telah mengidentifikasi beberapa korban," ucap Smith.
Sejumlah bunga di Waterglade Industrial Park di Grays, Essex, setelah 39 mayat ditemukan di dalam sebuah truk di kawasan industri. Foto: Reuters
Belum diketahui penyebab tewasnya puluhan orang itu. Polisi menduga para korban kehabisan napas dan membeku akibat suhu dingin di dalam kontainer yang bisa mencapai -25 derajat celcius.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, Smith menuturkan proses identifikasi masih berlangsung dengan dibantu pemerintah Vietnam dan instansi terkait lainnya.
"Kami akan terus bekerja sama secara erat dengan Pemerintah Vietnam, dan lainnya, untuk mengidentifikasi para korban dan menawarkan dukungan kami kepada semua orang yang terkena dampak tragedi ini. Sejak awal, pikiran kita telah dan tetap bersama mereka yang telah kehilangan orang yang dicintai dalam insiden tragis ini," tegas Smith.
Selain itu, Smith juga meminta kepada masyarakat yang memiliki informasi mengenai kejadian ini agar dapat menghubungi langsung kepolisian Essex di website mipp.police.uk. Mereka juga memiliki tim khusus dan penerjemah dalam bahasa Vietnam.
"Bagi yang memiliki informasi kami menyediakan hotline khusus mulai pukul 9 pagi (waktu Inggris) hingga tengah malam, tujuh hari seminggu pada 0800 056 0944 jika Anda tinggal di Inggris dan 0044 207 158 0010 jika Anda melakukan panggilan internasional," tutup Smith.
ADVERTISEMENT