Momen Jokowi Selfie dengan Lima Pimpinan KPK

4 Desember 2018 19:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Joko Widodo (kiri) bersama Ketua KPK Agus Rahardjo di acara Hakordia 2018. (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo (kiri) bersama Ketua KPK Agus Rahardjo di acara Hakordia 2018. (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Rangkaian kegiatan Hari Anti Korupsi Dunia (Hakordia) 2018 mulai diselenggarakan oleh pihak KPK di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan. Berbagai acara mulai dari diskusi terkait upaya pemberantasan korupsi hingga acara lelang barang rampasan dan gratifikasi digelar KPK untuk memeriahkan acara yang diselenggarakan hingga 5 Desember itu.
ADVERTISEMENT
Presiden RI Joko Widodo pun turut menghadiri acara tersebut. Tak hanya menghadiri, Jokowi yang didampingi sejumlah jajaran menteri kabinet kerja membuka acara yang berlangsung selama dua hari tersebut.
Sebelum memasuki aula lokasi acara tersebut dihelat, Jokowi didampingi lima pimpinan KPK pun menyempatkan diri untuk menyambangi sejumlah booth. Jokowi pun sempat meninjau sejumlah barang rampasan hasil korupsi yang sedianya juga akan dilelang dalam acara tersebut.
Presiden Joko Widodo didampingi lima pimpinan KPK dan sejumlah Menteri memasuki ruang acara di hotel Pidakara. (Foto: Aprilandika Pratama/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo didampingi lima pimpinan KPK dan sejumlah Menteri memasuki ruang acara di hotel Pidakara. (Foto: Aprilandika Pratama/kumparan)
Dalam sambutannya sebelum acara dibuka, Jokowi pun mengingatkan pentingnya upaya pemberantasan korupsi, baik penindakan atau pencegahan. Jokowi pun meminta agar setiap instansi turut berperan aktif dalam mendorong pemberantasan korupsi tersebut.
"Pemberantasan korupsi harus terus ditingkatkan baik berupa penindakan maupun pencegahan. Gerakan ini merupakan gerakan kita bersama-sama baik yang dilakukan oleh institusi negara, civil society maupun oleh masyarakat luas," ujar Jokowi dalam sambutannya di acara Hakordia 2018, Selasa (4/12).
ADVERTISEMENT
Setelah resmi membuka acara Hakordia 2018, Jokowi yang bergegas meninggalkan lokasi acara untuk melanjutkan agenda kenegaraannya itu menyempatkan melayani swafoto.
Bukan sembarang swafoto, Wakil Ketua KPK Laode M Syarief yang menginisiasi selfie tersebut. Secara spontan keempat pimpinan KPK lainnya yaitu Agus Rahardjo, Saut Situmorang, Basaria Panjaitan, serta Alexander Marwata pun turut serta dalam swafoto tersebut.
Swafoto lima pimpinan KPK dan Presiden Joko Widodo di acara Hakordia 2018.  (Foto: Laode M Syarief/pimpinan KPK)
zoom-in-whitePerbesar
Swafoto lima pimpinan KPK dan Presiden Joko Widodo di acara Hakordia 2018. (Foto: Laode M Syarief/pimpinan KPK)