Mobil Tertemper KA di Lintasan Tanpa Palang Pintu Madiun

12 April 2024 17:53 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi kereta api. Foto: Dok. KAI
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kereta api. Foto: Dok. KAI
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sebuah mobil Suzuki Carry berwarna merah tertemper Kereta Api (KA) Argo Semeru di perlintasan tanpa palang pintu di Kecamatan Wonoasri, Kabupaten Madiun, Jumat (12/4) siang. Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
ADVERTISEMENT
Kapolsek Wonoasri, AKP Eko Hariyanto, menuturkan awalnya mobil Carry yang ditumpangi oleh Tarmuji bersama istri dan anaknya, Supartin dan Indah, melintas dari arah timur ke barat. Sesampainya di perlintasan, Tarmuji meminta Indah untuk mengecek apakah ada kereta atau tidak.
"Dan anaknya, atas nama Indah, menjawab kalau tidak ada kereta api. Kemudian korban berniat menyeberang perlintasan kereta api tersebut," tutur Eko dalam keterangannya, Jumat (12/4).
Begitu mobil sampai di tengah-tengah perlintasan, tiba-tiba Supartin melihat ada kereta api yang akan lewat dari arah utara. Mengetahui hal itu, ketiga penumpang segera turun meninggalkan mobil dan menjauh.
"Selang beberapa menit ada kereta api Argo Semeru jurusan Surabaya-Jakarta dari arah utara ke barat yang melintas. Kemudian mobil Suzuki Carry warna merah yang tertinggal di tengah-tengah tersebut tertabrak dan terpental ke barat," ucapnya.
ADVERTISEMENT
Ketiga korban pun langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Wonoasri.