Kereta Vs Mobil di Perlintasan Tanpa Palang di Tebing Tinggi, 1 Orang Tewas

16 Agustus 2023 19:04 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Polisi mengevakuasi kecelakaan mobil vs Kereta Api Sri Bilah di Kota Tebing Tinggi, Sumut, pada Rabu (16/8). Foto: Polres Tebing Tinggi
zoom-in-whitePerbesar
Polisi mengevakuasi kecelakaan mobil vs Kereta Api Sri Bilah di Kota Tebing Tinggi, Sumut, pada Rabu (16/8). Foto: Polres Tebing Tinggi
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kereta Api Sribilah rute Tebing Tinggi-Medan tertemper mobil di perlintasan tanpa palang di Kecamatan Rambutan, Kota Tebing Tinggi, Sumut. Akibat insiden ini, satu orang tewas.
ADVERTISEMENT
Kasi Humas Polres Tebing Tinggi Iptu Agus Harianto mengatakan, kejadian ini terjadi pada Rabu (16/8) sekitar pukul 12.10 WIB.
“Benar telah terjadi kecelakaan antara mobil dan kereta. Menurut keterangan saksi, bahwa mobil yang dikemudikan oleh John Devries (49) datang dari arah Jalan Sudirman menuju Jalan Lama,” kata Agus saat dikonfirmasi.
Agus mengatakan, kecelakaan dipicu lantaran perlintasan tersebut tanpa palang dan kurangnya konsentrasi pengemudi.
“Setibanya di TKP, perlintasan tanpa palang ya, sopir juga diduga kurang hati-hati dan kurang konsentrasi, tidak memperhatikan datangnya kereta,” sambungnya.
Akibat kejadian ini, sopir bus mengalami luka berat dan meninggal dunia di lokasi. Sementara, tiga orang penumpang mobil tersebut mengalami luka-luka dan dibawa ke RS Sri Pamela Tebing Tinggi.
ADVERTISEMENT