Kemlu: Tanggal Kunjungan Paus Fransiskus ke RI Diharapkan Secepatnya

20 Maret 2024 13:56 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Paus Fransiskus melambaikan tangannya dari balkon di Lapangan Santo Petrus, Vatikan. Foto: Yara Nardi/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Paus Fransiskus melambaikan tangannya dari balkon di Lapangan Santo Petrus, Vatikan. Foto: Yara Nardi/REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Isu lawatan pemimpin Vatikan Paus Fransiskus tersebar di sosial media. Kemlu RI menyatakan, lawatan pemimpin Gereja Katolik itu sedang dicari tanggalnya.
ADVERTISEMENT
"Sekarang kita sedang bahas tanggal kunjungan yang baru, kita harapkan bisa terlaksana secepatnya," ucap juru bicara Kemlu Lalu Muhamad Iqbal dalam keterangannya (20/3).
"Tapi kita belum menentukan waktu persisnya kunjungan itu," sambung dia.
Iqbal menjelaskan sebenarnya Paus sudah direncanakan melawat Indonesia pada 2020 lalu. Akan tetapi lawatan ditunda karena pandemi COVID-19.
"Sejak itu, rencana kunjungan tersebut tetap on," jelas dia.
kumparan telah menghubungi Dubes RI untuk Vatikan Michael Trias Kuncahyono terkait tanggal lawatan Paus, tetapi belum mendapat respons.
Pada pekan ini sejumlah akun TikTok dan Instagram menunggah rencana kunjungan Paus ke Indonesia yaitu ke Jakarta, Pontianak dan NTT. Rencananya Paus berada di Indonesia pada September 2024.