Garis Polisi di TKP Pembacokan Anggota Polres Karanganyar Dicopot

21 Juni 2020 22:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Lokasi Pembacokan Anggota Polres Karanganyar. Foto: Dok istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Lokasi Pembacokan Anggota Polres Karanganyar. Foto: Dok istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi meninjau lokasi pembacokan anggota Polres Karanganyar oleh orang tak dikenal di jalur pendakian Cemoro Kandang, Gunung Lawu, Desa Gondosuli, Tawangmangu, Karanganyar, Minggu (21/6). Setelah mengecek lokasi, rombongan Kapolda lalu meninggalkan lokasi dan seluruh garis polisi dilepas.
ADVERTISEMENT
Saat ditemui di lokasi, Kasatreskrim Polres Karanganyar AKP Tegar Satria enggak berkomentar. Menurutnya, saat ini kasus tersebut masih dalam proses penyelidikan.
"Sementara belum berani memberikan komentar karena masih dilakukan penyelidikan," kata Tegar di lokasi, Minggu (21/6).
Lokasi Pembacokan Anggota Polres Karanganyar. Foto: Dok istimewa
Kasus ini berawal saat Polres Karanganyar sedang hendak mengadakan susur Gunung Lawu dalam rangka perayaan HUT Bhayangkara ke-74, Minggu (21/6) pukul 10.20 WIB. Dalam kegiatan tersebut, mereka juga melakukan bersih-bersih jalur pendakian Cemoro Kandang.
Tiba-tiba, ada orang tak dikenal yang mengejar dan mencoba menyerang Wakapolres Karanganyar Kompol Busroni. Namun, aksi tersebut tidak berhasil.
Wakapolres Karanganyar Kompol Busroni. Foto: kumparan
Pelaku lalu mencoba menyerang anggota lainnya, Bripda Hanif Ariyono. Akibat serangan itu, Bripda Hanif mengalami luka di punggung dan leher kanan.
Lokasi Pembacokan Anggota Polres Karanganyar. Foto: Dok istimewa
Pelaku langsung dilumpuhkan dengan timah panas di kedua kaki dan paha. Akibatnya, pelaku tewas karena kehabisan darah saat akan dibawa ke rumah sakit.
ADVERTISEMENT
"Pelaku pembacokan meninggal dunia kehabisan darah saat akan dibawa ke rumah sakit. Identitasnya belum diketahui," ujar Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi.
***
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona
***
ADVERTISEMENT
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona!