Dublin Membara, Rusuh dan Penjarahan Terjadi, Mobil Polisi Dibakar

24 November 2023 11:17 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sebuah mobil terbakar saat bentrokan di tengah protes usai insiden penikaman yang menyebabkan beberapa anak terluka di Dublin, Irlandia, kamis (23/11/2023). Foto: Clodagh Kilcoyne/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Sebuah mobil terbakar saat bentrokan di tengah protes usai insiden penikaman yang menyebabkan beberapa anak terluka di Dublin, Irlandia, kamis (23/11/2023). Foto: Clodagh Kilcoyne/REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Serangan terhadap lima orang membuat Dublin membara. Kerusuhan besar pecah di ibu kota Irlandia pada Kamis (23/11) waktu setempat.
ADVERTISEMENT
Sampai sekarang pihak kepolisian Irlandia belum mengungkap motif penyerangan yang membuat tiga dari lima orang terluka. Ada dugaan penyerangan di Dublin terkait aksi teror.
Rusuh di Dublin menyebabkan transportasi umum berhenti beroperasi. Bahkan, warga sakit diminta tidak ke rumah sakit bila kondisi tidak benar-benar darurat.
Orang-orang berdiri di depan polisi antihuru-hara di tengah protes usai insiden penikaman yang menyebabkan beberapa anak terluka di Dublin, Irlandia, kamis (23/11/2023). Foto: Clodagh Kilcoyne/REUTERS
Imbauan itu disampaikan lantaran polisi dan demonstran anti-imigrasi saling serang di salah satu wilayah utama di Dublin, O'Connell Street.
Salah satu bus double decker dan kendaraan polisi dilaporkan dibakar massa. Hotel dan macdonald juga rusak oleh massa.
Toko sepatu, Footlocker, bahkan sampai dijarah oleh massa yang makin tidak terkendali.
"Ini adalah pemandangan yang benar-benar aib. Ada faksi hooligan gila yang didorong oleh ideologi kanan-jauh dan terlibat kekerasan," kata Komisioner Polisi Drew Harris seperti dikutip dari Reuters.
Suasana bentrokan di tengah protes usai insiden penikaman yang menyebabkan beberapa anak terluka di Dublin, Irlandia, kamis (23/11/2023). Foto: Clodagh Kilcoyne/REUTERS
Dia mengatakan, 400 anggota kepolisian diturunkan untuk memulihkan keamanan.
ADVERTISEMENT
Polisi juga sudah menutup lokasi kerusuhan. Namun, sebanyak 50 orang demonstran mencoba menerobos pembatas dengan melempar berbagai objek.