Damkar Keluarkan Kepala Bocah Tersangkut Kaleng, Diiringi Bacaan Al-Fatihah

18 Maret 2024 19:36 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Damkar Jakarta Timur melepaskan kaleng susu yang tidak bisa lepas dari kepala seorang anak. Foto: Instagram/@damkarjakartatimur
zoom-in-whitePerbesar
Damkar Jakarta Timur melepaskan kaleng susu yang tidak bisa lepas dari kepala seorang anak. Foto: Instagram/@damkarjakartatimur
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kepala bocah lima tahun di Kramatjati, Jakarta Timur, tersangkut ke dalam sebuah kaleng. Damkar sampai harus turun tangan untuk membantu melepaskan kaleng itu.
ADVERTISEMENT
"Menurut keterangan dari orangtuanya, awalnya sang anak sedang memainkan kaleng tersebut dengan memasukkannya ke kepala, tiba-tiba kaleng tersebut tersangkut di kepalanya," tulis keterangan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Senin (18/3).
Di kantor damkar anak itu ditangani oleh sejumlah petugas. Sang anak dipangku seorang petugas. Petugas lainnya memotong kaleng dengan gergaji listrik kecil.
Damkar Jakarta Timur melepaskan kaleng susu yang tidak bisa lepas dari kepala seorang anak. Foto: Instagram/@damkarjakartatimur
Untuk menghindari anak histeris, petugas mengajaknya untuk membaca surah-surah pendek, seperti An-Nas dan Al-Fatihah.
"Dengan mengerahkan lima personel dari sektor tersebut dan dalam waktu lima menit kepala sang anak berhasil dievakuasi," kata keterangan itu.