Anies Baswedan Kukuhkan Tim 10 di Tanah Sereal

25 Maret 2017 16:02 WIB
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Anies Blusukan di Tanah Sereal (Foto: Aprilandika Pratama/kumparan)
Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan melakukan blusukan di pemukiman warga di Jalan Pekapuran V, Tanah Sereal, Jakarta Barat. Anies dan timnya tiba di lokasi pukul 13.00 WIB disambut dengan antusiasme warga yang ingin melihat lebih dekat Calon Gubernur nomor urut 3 itu.
ADVERTISEMENT
Anies Blusukan di Tanah Sereal (Foto: Aprilandika Pratama/kumparan)
Pada saat blusukannya itu, Anies mengukuhkan pembentukan Tim 10 Kelurahan Tambora Tanah Sereal.
"Tim 10 ini nantinya akan bertugas mengamankan suara, kita harus kerja bukan hanya untuk memenangkan tapi juga mengamankan, karena menang saja enggak cukup, harus diamankan juga," ujar Anies di lokasi, Sabtu (25/3).
Anies Blusukan di Tanah Sereal (Foto: Aprilandika Pratama/kumparan)
Anies tidak menjelaskan makna pemberian nama Tim 10 tersebut. Tim ini terdiri dari orang-orang yang merupakan relawan pendukung pasangan Anies dan Sandiaga Uno.
Anies meminta agar nantinya tim 10 dapat bekerja sesuai dengan tujuan awal pembentukannya yakni memberikan pengawalan suara pada tempat pemungutan suara. "Insyaallah tanggal 19 (April) kita akan bawa perubahan buat Jakarta, karena itu saya harap tim 10 dapat bekerja maksimal," ujar Anies.
ADVERTISEMENT
Anies Blusukan di Tanah Sereal (Foto: Aprilandika Pratama/kumparan)