Ada Konflik Internal, Alex Mengaku Mundur dari Kekaisaran Sunda Nusantara

7 Mei 2021 11:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Alex Ahmad Hadi, Panglima Kekaisaran Sunda Nusantara di rumahnya. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Alex Ahmad Hadi, Panglima Kekaisaran Sunda Nusantara di rumahnya. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kapolsek Beji, Kompol Agus Khoeron menyambangi kediaman Panglima Kekaisaran Sunda Nusantara bernama Alex Ahmad Hadi Ngala di Depok, Jawa Barat, Kamis (6/5) malam.
ADVERTISEMENT
Agus mengatakan, kedatangannya untuk memastikan kondisi kamtibmas di daerah itu yang sedang dihebohkan dengan munculnya Kekaisaran Sunda Nusantara.
“Datang untuk memastikan situasi keamanan. Takutnya ada gangguan dari masyarakat yang tidak suka,” kata Agus kepada kumparan, Jumat (7/5).
Agus menyebut, Alex telah mengundurkan diri dari jabatannya Panglima Kekaisaran Sunda Nusantara. Alex beralasan telah dicurangi di internal Kekaisaran Sunda Nusantara.
Rumah yang disebut kantor Sunda Nusantara di Depok. Foto: Dok. Istimewa
“Sudah mengundurkan diri pertanggal Rabu (6/5) kemarin karena mengaku dicurangi di internalnya,” ujar Agus.
Lebih lanjut, Agus mengaku tidak tahu menahu asal Kekaisaran Sunda Nusantara. Dia juga tak mau ambil pusing dengan pernyataan Alex yang dianggapnya aneh.
“Saya juga bingung penjelasannya mereka bagaimana,” tandasnya.