5 Lagu Solo yang Pernah Dinyanyikan Sunggyu 'Infinite'

14 Mei 2018 8:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kim Sung-gyu 'Infinite'. (Foto: Facebook/@ifnt7)
zoom-in-whitePerbesar
Kim Sung-gyu 'Infinite'. (Foto: Facebook/@ifnt7)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mulai Senin (14/5), leader dari boyband K-Pop 'Infinite', Kim Sung-gyu, resmi menjalani wajib militer (wamil). Penggemar pun harus rela tidak melihat sang artis beraktivitas dalam dunia hiburan selama kurang lebih dua tahun lamanya.
ADVERTISEMENT
Untuk sedikit mengobati rasa kangen para fans Infinite, Inspirit, yang sementara waktu ditinggal wamil oleh Sunggyu, kumparanK-Pop (kumparan.com) merangkum lima lagu solo yang pernah Sunggyu bawakan.
Dalam lagu-lagu solonya, sang vokalis biasa membawakan musik dengan sentuhan rock.
1. 60 Sec
Sunggyu pertama kali tampil sebagai penyanyi solo melalui lagu berjudul '60 Sec'. Lagu ini termasuk dalam mini album 'Another Me' yang dirilisnya pada 2012.
Dalam lagu yang memiliki sentuhan rock itu, pria kelahiran 1989 tersebut menyanyikan mengenai cinta yang begitu cepat datang, namun juga begitu cepat pergi.
2. I Need You
Selama beraktivitas dengan lagu '60 Sec', Sunggyu juga sempat mempromosikan 'I Need You' dengan merilis video klip untuk lagu tersebut.
ADVERTISEMENT
Walau sama-sama memiliki elemen rock, berbeda dengan '60 Sec', 'I Need You' memiliki kesan yang lebih santai sekaligus melankolis. Lagu ini menceritakan mengenai pria yang merindukan dan membutuhkan pujaan hatinya.
3. Kontrol
Tiga tahun setelah merilis mini album 'Another Me', Sunggyu kembali dengan mini album kedua yang berjudul '27'. Album ini memiliki dua buah lagu andalan atau title track, yaitu 'The Answer' dan 'Kontrol'.
Dalam lagu yang berjudul 'Kontrol', Sunggyu menyanyikan mengenai pria yang mengharapkan kekasihnya kembali. Lagu yang memiliki sentuhan musik elektronik-rock ini ditulis oleh Kim Jong-wan, vokalis dari band Nell.
4. The Answer
Berbeda dengan Kontrol yang sarat dengan instrumental elektronik, 'The Answer' adalah sebuah lagu yang dibuat dengan gaya band akustik.
ADVERTISEMENT
Namun, lagu ini masih satu tema dengan 'Kontrol', yaitu mengenai pria yang menginginkan agar kekasihnya kembali ke kehidupannya. Lagu ini juga ditulis oleh Kim Jong-wan 'Nell', bersama penulis lagu bernama Zooey.
5. True Love
Pada Februari 2018, Sunggyu merilis album pertamanya yang berjudul '10 Stories'.
Lagu andalan Sunggyu untuk album ini, 'True Love', memiliki genre yang hampir mirip dengan 'The Answer'. Namun, kali ini, Sunggyu bernyanyi mengenai cinta yang bertepuk sebelah tangan.