Vicky Prasetyo Mengenang Dapat Surat Merah dari Jaksa: Gue Kayak Nganter Nasib

21 September 2020 16:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Vicky Prasetyo saat keluar dari Rumah Tahanan Salemba, Jakarta, Kamis, (17/9).  Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Vicky Prasetyo saat keluar dari Rumah Tahanan Salemba, Jakarta, Kamis, (17/9). Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Vicky Prasetyo telah bebas dari penjara sejak 17 September lalu. Kini, ia menyandang status sebagai tahanan kota sembari menjalani persidangan kasus pencemaran nama baik terhadap Angel Lelga.
ADVERTISEMENT
Dalam perbincangannya bersama Melaney Ricardo, Vicky sempat mengenang kembali hari di saat ia dijebloskan ke Rutan Salemba. Vicky menganggap saat itu ia sedang mengantarkan nasib.
"Panggilan gue, tuh, tadinya Kamis. Terus, gue bilang, 'Pak, jangan Kamis karena, kalau Kamis, syuting saya kebetulan lagi penuh. Saya Selasa aja, Pak.' Jadi, gue kayak nganterin diri gue lebih cepat, gitu," ungkap Vicky Prasetyo dalam video bertajuk VICKY PRASETYO! "KEPADA MANTAN.. INI PERASAAN SAYA..!"
Vicky Prasetyo saat keluar dari Rumah Tahanan Salemba, Jakarta, Kamis, (17/9). Foto: Ronny
Vicky sebenarnya hanya berniat untuk memenuhi panggilan saat kasusnya dilimpahkan ke Kejaksaan. Vicky tak memungkiri dirinya cukup percaya diri, mengingat saat ditetapkan sebagai tersangka, ia tidak menjalani penahanan.
"Anggapan kita, di Kejaksaan juga enggak karena kita enggak ditahan dari awalnya. Sampai nego, tuh, jangan Kamis, tapi Selasa. Terus, tiba-tiba dihadapkanlah, timbullah surat merah, itu adalah berita acara untuk gue ditahan. Kaget, dong, gue. Akhirnya bernegosiasi, kuasa hukum juga sudah berupaya pakai penangguhan, tidak terealisasi. Sampai gue dikirim ke Rutan Salemba," kenang Vicky.
Presenter Vicky Prasetyo (tengah) saat mendatangi Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan, Jakarta, Selasa, (7/7). Foto: Ronny
Vicky, yang kala itu tak punya persiapan diri untuk menjalani penahanan, akhirnya hanya bisa pasrah.
ADVERTISEMENT
"Ya, udah. Apa pun yang terjadi, kita harus jalani. Adik gue, Bebi, udah nangis-nangis. Gue tenangin, 'Tenang. Air mata Bebi enggak akan mempengaruhi buat nasib Kakak juga. Kamu harus tegar,'" kata Vicky.
"Jadi, enggak sempat say goodbye, kiss anak-anak?" tanya Melaney.
"(Anak-anak) enggak tahu. Kita mau dihadapkan seperti ini aja, enggak tahu," kata Vicky lagi.

Vicky Prasetyo Cerita soal Curhatan Anak-anak Saat Bebas dari Penjara

Saat bebas dari penjara, Vicky pun lega bisa berkumpul bersama keluarga dan anak-anaknya. Meski awalnya anak-anak tak tahu Vicky dipenjara, seiring berjalannya waktu, mereka mendengar hal itu, bahkan dari teman-temannya sendiri.
"Pas kemarin gue pulang, anak-anak cerita, 'Teman-teman banyak yang kasihan sama aku, Dad. Katanya, sabar ya, Mano, Ben, Cinta, daddy kamu lagi dipenjara. Ya (akhirnya), aku tahu daddy dipenjara,'" kata Vicky menirukan ucapan sang anak.
ADVERTISEMENT