Opie Kumis dan Hobinya Pelihara Ratusan Ekor Burung

24 Januari 2019 15:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Opie Kumis. (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Opie Kumis. (Foto: Munady)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Setiap orang punya cara tersendiri untuk melepas penat. Ada yang membaca novel, nonton film, mendengarkan musik, atau main games.
ADVERTISEMENT
Namun, komedian Opie Kumis punya cara tersendiri untuk menikmati waktu senggangnya setelah sibuk bekerja. Ia memelihara burung kicau. Tidak hanya 1, tapi mencapai 150.
“Sekarang paling ada kesibukan melawak, sama di rumah ada ternak-ternak burung. Kalau gue kan hobi lomba-lomba burung sekarang,” kata Opie saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan
Opie Kumis menemukan ketenangan ketika menekuni hobinya. Sebab, ia bisa menikmati kicau burung peliharaannya.
Saking sukanya, pria berusia 58 tahun ini sudah memiliki ratusan ekor burung peliharaan. Jenisnya, kata dia, sangat beragam.
“Di rumah kira-kira ada 150 ekor, terus ada Jalak Bali, Murai, Cucak Ijo, macam-macam,” ucap Opie.
Komedian, Opie Kumis. (Foto: Instagram @ opiekumis17)
zoom-in-whitePerbesar
Komedian, Opie Kumis. (Foto: Instagram @ opiekumis17)
Pemain film ‘Suzzanna: Bernapas Dalam Kubur’ ini memelihara burung kicau setelah diajak oleh anaknya melihat lomba burung. Ia menilai memelihara burung merupakan suatu hal yang menarik.
ADVERTISEMENT
Burung pertama yang dipelihara oleh Opie ialah Cucak Ijo bernama Si Jambang. Ia merogoh kocek sebesar Rp 1,3 juta untuk membeli burung itu.
“Sekarang tawaran (ke Si Jamblang) Rp 12 juta, tapi masih belum gue jual karena sayang,” ucap Opie.
Dia tidak merasa kesulitan untuk mengurus ratusan burung. “Paling sebulan makanannya enggak mahal. Paling Rp 1,5 juta atau Rp 2 juta dalam satu bulan,” tutup Opie Kumis.