Mandala Shoji Dapat Hikmah Saat Dipenjara

8 Agustus 2019 10:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mandala Shoji dan istrinya, Deanova di Lapas Salemba. Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Mandala Shoji dan istrinya, Deanova di Lapas Salemba. Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Presenter Mandala Shoji kini sudah menghirup udara bebas. Pria 36 tahun keluar dari Rumah Tahanan (Rutan) Salemba, Jakarta Pusat, Rabu (7/8).
ADVERTISEMENT
Mandala sebelumnya tersangkut kasus hukum imbas melanggar aturan pemilu. Ia yang saat itu menjadi caleg PAN untuk DPR RI, terbukti membagikan kupon umrah kepada warga ketika berkampanye.
Setelah terjerat kasus hukum, Mandala dicoret dari daftar caleg tetap. Pria kelahiran Surabaya, Jawa Timur, ini gagal melenggang ke Senayan.
Mandala Shoji di Lapas Salemba. Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan
Meski harus mendekam di penjara ketika maju menjadi caleg, Mandala Shoji tidak menyesali keputusannya untuk terjun ke dunia politik saat itu. Ia mendapat hikmah saat mendekam di tahanan selama enam bulan.
"Saya bisa belajar Al-Quran. Terima kasih buat yang cinta sama saya, pengin saya gagal di caleg, akhirnya saya bisa salat tiap hari. Alhamdulillah hafal beberapa juz," kata Mandala di Rutan Salemba.
ADVERTISEMENT
Dengan berbekal ilmu agama yang cukup dalam, Mandala mendapat rezeki usai bebas. Ia terlibat dalam sebuah program televisi yang berisikan cerita perjalanan hijrah penghuni lapas.
“Kemenkumham juga sudah setuju, bahkan kita sudah presentasi karena programnya bagus, mengangkat orang-orang yang hijrah. InsyaAllah kalau Allah izinkan kita mau bikin program bagi-bagi umrah,” ucap Mandala.
Maridha Deanova, istri Mandala Shoji. Foto: Giovanni/kumparan
Hal senada disampaikan oleh istri Mandala, Maridha Deanova. Ia melihat sang suami semakin mendalami ilmu agama setelah mendekam di tahanan.
"Kalau jadi anggota DPR RI belum tentu dia hafal 5 juz Al-Quran. Kalau bilang dia menyesal, enggaklah ya," tutur Mandala di tempat yang sama.
Karena itu, Maridha mengungkapkan, ia tidak akan melarang Mandala Shoji jika ingin kembali mencoba terjun ke dunia politik.
ADVERTISEMENT