LANY Tambah Jadwal Konser di Jakarta, Jadi Dua Hari

30 April 2024 10:14 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Vokalis grup musik LANY Paul Klein beraksi saat tampil dalam konsernya bertajuk "a november to remember Asia Tour 2022" di ICE BSD, Tangerang, Banten, Rabu (9/11/2022). Foto: Muhammad Adimaja/Antara Foto
zoom-in-whitePerbesar
Vokalis grup musik LANY Paul Klein beraksi saat tampil dalam konsernya bertajuk "a november to remember Asia Tour 2022" di ICE BSD, Tangerang, Banten, Rabu (9/11/2022). Foto: Muhammad Adimaja/Antara Foto
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Duo musisi asal Los Angeles, LANY, menambah jadwal konser pada 10 Oktober 2024 di Beach City International Stadium. TEM Presents dan PK Entertainment selaku promotor memastikan A Beautiful Blur: The World Tour akan berlangsung selama dua hari di Jakarta.
ADVERTISEMENT
Awalnya, LANY dijadwalkan tampil di Jakarta pada 9 Oktober 2024. Namun, kini LANY juga akan tampil pada 10 Oktober 2024.
Konser grup musik yang digawangi oleh Paul Jason Klein dan Jake Clifford Goss ini adalah bagian dari rangkaian tur bertajuk A Beautiful Blur: The World Tour.
Grup band LANY Jake Goss dan Paul Klein menyapa penggemarnya saat tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (8/11/2022). Foto: Muhammad Adimaja/ANTARA FOTO

Penjualan Tiket Konser Hari Kedua LANY

Penjualan umum tiket konser hari kedua LANY - A Beautiful Blur: The World Tour in Jakarta 2024 dimulai pada Jumat (3/5) pukul 10.00 WIB. Tiket akan tersedia di laman resmi lanyinjakarta2024.com.
Promotor juga menyediakan VIP Packages untuk konser LANY di Jakarta kali ini. Informasi mengenai harga tiket dan tata layout area konser akan diumumkan dalam waktu dekat.
LANY seharusnya tampil di Jakarta dalam gelaran XYZ Fest pada Agustus 2023. Namun, festival musik tersebut dibatalkan.
ADVERTISEMENT
LANY menggelar tur konser setelah merilis album studio kelima yang bertajuk a beautiful blur pada 29 September 2023. Album itu terdiri dari beberapa single hit, seperti XXL, Alonica, Love At First Fight, dan Cause You Have To.