Fachri Albar Ternyata Lancar Baca Alquran

16 Juni 2017 17:28 WIB
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Fachri Albar mengaji (Foto: YouTube.com @ Ganesa Perkasa Films)
zoom-in-whitePerbesar
Fachri Albar mengaji (Foto: YouTube.com @ Ganesa Perkasa Films)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sebentar lagi, film 'Bukan Cinta Malaikat' akan segera tayang di bioskop Indonesia. Film yang menceritakan kisah cinta relawan Indonesia yang sedang berada di Timur Tengah ini diperankan oleh aktor berdarah Arab, yakni Fachri Albar.
ADVERTISEMENT
'Bukan Cinta Malaikat' adalah film Islamic love story pertama Fachri Albar. Bernuansa drama, Fachri berperan sebagai Reyhan, seorang muslim yang alim. Tentu saja, ada adegan yang menampilkan dirinya sedang mengaji usai melakukan salat. Banyak yang menduga, suara putra Ahmad Albar 'Godbless' saat melakukan adegan mengaji adalah hasil sulih suara atau dubbing.
Fachri Albar. (Foto: Dok. Ganesa Perkasa Films​)
zoom-in-whitePerbesar
Fachri Albar. (Foto: Dok. Ganesa Perkasa Films​)
Ternyata, pria berusia 35 tahun itu benar-benar bisa mengaji! Dilihat dari video behind the scene-nya, bintang film 'Kala' itu benar-benar membaca ayat-ayat Alquran dengan sepenuh hati.
"Iya, iya, enggak boleh soalnya," kata Fachri yang mengenakan baju muslim dan sarung di video tersebut. "Maaf, maaf, Astagfirullah hal adzim."
Dari keterangan tertulis yang diterima kumparan (kumparan.com), Fachri beberapa kali meminta pengambilan ulang adegan karena dirinya melakukan beberapa kesalahan saat membaca ayat-ayat suci Alquran, seperti salah mengucapkan tanda baca. Jadi, koreksi kesalahan tidak datang dari sang sutradara, Aziz M. Osman, melainkan dari dirinya sendiri.
ADVERTISEMENT
Adegannya tersebut pun dilanjutkan dengan membaca surat Al-Insyirah yang berjumlah 8 ayat. Fachri membaca surat tersebut dengan sangat fasih, seakan ia sedang berlagu. Dan suaranya? Bikin hati dan jiwa teduh!
Dwi S. Lobo, produser kreatif Ganesa Perkasa Films mengatakan, pada awalnya ia dan tim ragu apakah pemain film 'Alexandria' itu benar-benar bisa membaca Alquran atau tidak. Ternyata, yang terjadi malah di luar dugaan.
"Kami sudah menyiapkan plan B, yaitu melakukan dubbing. Ternyata, Fachri benar-benar bisa baca Alquran dan bukan hafalan," ungkapnya.
"Untuk itu, kami memutuskan untuk mempertahankan original suara Fachri sebagai apresiasi totalitas dia,” lanjutnya.
ADVERTISEMENT
Fachri Albar pemain film 'Bukan Cinta Malaikat' (Foto: Dok. Ganesa Perkasa Films​)
zoom-in-whitePerbesar
Fachri Albar pemain film 'Bukan Cinta Malaikat' (Foto: Dok. Ganesa Perkasa Films​)
'Bukan Cinta Malaikat' adalah film yang merupakan hasil kerja sama Ganesa Perkasa Films dengan produksi film Malaysia, Ace Motion Pictures SDN BHD. Naskah filmnya ditulis oleh Aziz M. Osman, aktor asal Malaysia yang juga berperan sebagai sutradara bersama Herdanius Larobu.
Sejumlah aktris dan aktor ternama Indonesia pun dihadirkan, seperti Fachri Albar, Donita, Dewi Irawan, Joshua Pandeleki, Iqbal Pakula, Edi Brokoli, Dewi Amanda, dan lain-lain. Selain itu, film ini juga melibatkan bintang-bintang papan atas Malaysia, seperti Nora Danish dan Ashraf Muslim.
'Bukan Cinta Malaikat' akan tayang pada 13 Juli 2017 di bioskop-bioskop Indonesia.