Viral! Nagita Slavina hingga Shin Tae-Yong Mencoba Susu Pisang ala Korea Ini

7 Juli 2023 10:20 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nagita Slavina mencoba minuman baru Korean Milk Tea yang viral diminum public figure. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Nagita Slavina mencoba minuman baru Korean Milk Tea yang viral diminum public figure. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Nagita Slavina, Gabriel Prince, hingga Shin Tae-Yong tampak viral di media sosial lantaran sedang menikmati minuman kemasan dengan tulisan susu pisang ala Korea, pada (6/7).
ADVERTISEMENT
Rupanya, minuman susu pisang ala Korea tersebut adalah salah satu produk Ichitan. Minuman ini memang tergolong baru dan tersedia dalam dua varian.
Sebagai sebuah produsen minuman ready to milk yang telah dikenal cukup lama, kali ini mereka memperkenalkan minuman dengan cita rasa creamy namun segar lantaran memadukan buah-buahan.
Ada Ichitan Korean banana milk dan strawberry milk yang kini sudah tersedia di seluruh gerai minimarket, supermarket, hingga toko kelontong.

Menyasar Penggemar Minuman ala Korea

Mengutip rilis yang kumparan terima, Kamis (6/7), minuman segar ini rupanya menyasar kepada para penggemar hallyu, yang telah tersebar di banyak negara, termasuk Indonesia.
Mengutip riset yang dilakukan oleh Snapcart pada tahun 2022 lalu, 85 persen responden asal Indonesia mengaku menikmati kebudayaan dan hiburan asal Korea. Hal ini termasuk memengaruhi minat masyarakat akan konsumsi produk Korea, termasuk makanan dan minuman yang kerap muncul di film atau drama Korea favorit.
Shin Tae-yong mencoba minuman baru Korean Milk Tea yang viral diminum public figure. Foto: Dok. Istimewa
“Popularitas kebudayaan Korea telah menjamur dan berkembang di seluruh penjuru dunia, termasuk Indonesia. Hal ini turut berpengaruh pada konsumsi masyarakat pada produk-produk asal Korea. Semoga hadirnya susu Korea dari Ichitan dapat mewarnai dan menambah semarak pilihan produk bagi para penggemar kebudayaan Korea di Indonesia,” tutur Tan Passakornnatee selaku President Director PT. Ichi Tan Indonesia.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, perusahaan minuman asal Thailand ini terkenal dengan minuman botolan; seperti milk tea, coffee, juice, milk, dan isotonic. Pada tahun 2021 lalu, barulah menambah varian minuman seperti thai milk tea sampai yang terbaru korean milk.
Jika kamu berminat, maka minuman ini sudah tersedia secara online maupun offline dengan harga berkisar Rp 9.500 per botol.
Bagaimana, kamu sudah mencoba minuman baru ini atau belum?