Tak Sekadar Tren, Dalgona Coffee Bisa Jadi Pelepas Stres Saat Social Distancing

9 Mei 2020 14:57 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dalgona coffee Foto: Azalia Amadea/Kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Dalgona coffee Foto: Azalia Amadea/Kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Selama masa social distancing, kita banyak melihat resep dalgona coffee bermunculan di media sosial. Minuman viral ini memang terbuat dari bahan-bahan sederhana; cuma kopi instan, gula, dan air. Seluruh bahan tersebut lalu dikocok hingga menghasilkan busa.
ADVERTISEMENT
Minuman yang pada dasarnya berbasis busa ini bahkan makin lama makin berevolusi. Variannya beragam; orang-orang mulai berkreasi dengan banyak campuran bahan, seperti cokelat, matcha, sampai susu.
Kepopuleran dalgona coffee dan minuman busa buatan sendiri ini diperkuat dengan kemunculannya di tengah pandemi, yang mengharuskan orang-orang untuk lebih banyak #dirumahaja.
Dilansir Delish, menurut Dr. Luke Ayers, profesor psikologi di Widener University, Amerika Serikat, minuman dalgona coffee sebenarnya bukan hanya menjadi tren, tapi juga sebagai pelampiasan rasa stres.
Sama seperti kegiatan memanggang kue, dalgona coffee bisa jadi perantara untuk meredakan stres dan tekanan. Apalagi, saat ini orang-orang tak bisa berinteraksi dengan orang lain secara bebas. Untuk itu, mereka membutuhkan sesuatu yang bisa dijadikan pengalihan.
Dalgona coffee Foto: Azalia Amadea/Kumparan
"Ada banyak strategi yang bisa dilakukan untuk menghadapi stres, dan salah satu yang terbaik adalah aktivitas fisik. Tubuh kita akan terpacu, dan harus dilampiaskan --mengocok krim hingga 400 kali bisa jadi cara untuk membuatmu merasa lebih baik," ungkap Dr. Ayers.
ADVERTISEMENT
Rasa bosan di tengah social distancing juga memicu orang untuk membuat sesuatu yang berbeda, dan bereksperimen. Salah satunya, dengan membuat dalgona coffee. Apalagi, pembuatan minuman viral ini memang tak biasa dan merupakan sesuatu yang baru.
Tampilannya pun sangat estetik, dengan gradasi warna cokelat gelap dari busa kopi dan putihnya susu. Minuman berbusa lainnya, seperti strawberry milk yang kini ikut populer, juga memiliki tampilan menarik --pink muda yang berpadu dengan putihnya susu.
Tak jarang, orang-orang memamerkan minuman whipped buatannya sendiri di media sosial. Sebab, menurut Dr. Ayers, segala hal yang berbau estetik terasa menyenangkan di masa-masa seperti ini.
"Media sosial sangat bermanfaat bisa digunakan dengan baik, dan bisa menjadi perantara untuk mendapatkan interaksi sosial. Hei, lihat apa yang saya buat, hal-hal semacam itu," pungkas Dr. Ayers.
ADVERTISEMENT
Bagaimana menurutmu, apakah membuat dalgona coffee bisa mengurangi rasa stresmu?