Preview Perempat Final Liga Champions Wanita: Hacken vs PSG, Brann vs Barcelona

20 Maret 2024 17:29 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tim asal Swedia, BK Hacken. Foto: Instagram/@bkhackenofcl
zoom-in-whitePerbesar
Tim asal Swedia, BK Hacken. Foto: Instagram/@bkhackenofcl
ADVERTISEMENT
Dua laga sengit perempat final Liga Champions Wanita (UWCL) 2023/24 tersaji dini hari nanti, Kamis (20/3). Yang pertama adalah Hacken vs Paris Saint-Germain (PSG), kemudian disusul Brann vs Barcelona.
ADVERTISEMENT
Hacken akan menjamu wakil Prancis, PSG, di Bravida Arena, Swedia, pada pukul 00:45 WIB. Mereka adalah tim Swedia pertama yang lolos ke perempat final Liga Champions Wanita. Di fase grup, Hacken mengawali kompetisi dengan mengesankan: menang atas Paris FC dengan skor 1-2.
Di matchday kedua, tim berjuluk Getingarna itu kembali raih tiga poin usai kandaskan Real Madrid dengan skor 2-1. Di pertandingan berikutnya, mereka menahan imbang tuan rumah, Chelsea, dengan skor kacamata sebelum akhirnya ditumbangkan 1-3 di matchday keempat.
Di dua laga sisa, Hacken gagal menang dari Paris FC dan skor berakhir 0-0. Lalu di partai pamungkas, Clarissa Larisey dkk berhasil mengandaskan perlawanan Real Madrid berkat gol yang diciptakan Rosa Kafaji pada menit 63.
ADVERTISEMENT
Pelatih Hacken, Mak Lind, mempersiapkan dengan serius partai perempat final ini. Ia bahkan sampai memanggil pemain akademi di tim putra Hacken untuk mengukur kualitas permainan anak asuhnya jelang laga esok hari.
“Saat kami memasuki Liga Champions, detail taktis menjadi lebih penting. Kami ingin memberikan kepastian kepada para pemain bahwa mereka mengenali situasinya. Kemudian, mereka bisa fokus bermain sepak bola,” ucap Lind sebagaimana dilansir UEFA pada Rabu (20/3).
PSG menang 1-3 atas AS Roma di pekan keempat Liga Champions Wanita 2023/24. Foto: Instagram/@psg_feminines
Berbanding terbalik dengan Hacken yang memenangkan pertandingan di partai perdana, PSG mengawali perjalanannya di fase grup dengan kekalahan. Mereka takluk dari Ajax Vrouwen dengan skor 2-0.
Begitu juga di matchday kedua. Les Parisiens tak mampu berkutik kala menghadapi Bayern Muenchen. Di kandang sendiri, PSG kalah 0-1.
ADVERTISEMENT
Beruntung, di tiga laga sisa, tim asuhan Jocelyn Precheur itu berhasil membalikkan keadaan: menang 3-1 atas AS Roma; kalahkan Ajax dengan skor yang sama; dan di laga pamungkas, mereka seri dengan Muenchen (2-2).
Meski beda kelas, pelatih PSG, Jocelyn Precheur, tak menganggap enteng Hacken. Mereka berambisi untuk menampilkan performa terbaiknya agar dimudahkan saat melakoni leg kedua pekan depan.
“Tim sangat berkonsentrasi pada babak perempat final ini. Kami tahu kualitas Hacken dengan baik. Penampilan penyisihan grup mereka sangat luar biasa,” komentar Precheur, seperti dikutip dari laman resmi UEFA pada Rabu (20/3).
Saat ini, performa PSG di Liga Prancis Wanita (Division 1 Feminine) lagi gacor-gacornya. Mereka menang dalam tiga laga terakhir. Kini, anak asuh Precheur berada di peringkat kedua klasemen sementara dengan 42 poin, selisih tujuh poin dari si pemuncak Lyon.
ADVERTISEMENT

Catatan Performa Hacken vs Paris Saint-Germain (PSG)

Hacken

Paris Saint-Germain (PSG)

Barcelona melibas Tenerife dalam lanjutan Liga Spanyol Wanita di Estadi Johan Cruyff pada Minggu (17/3) kemarin. Foto: FC Barcelona
Terakhir, ada laga Brann vs Barcelona. Brann akan menjamu sang juara bertahan di Asane Arena, Norwegia. Pertandingan dilangsungkan pada Kamis (21/3) pukul 03:00 WIB.
Barca lolos dari babak penyisihan Grup A nyaris tanpa cela. Tim besutan Jonatan Giraldez itu mampu memenangkan lima dari enam pertandingan yang dilakoni. Di partai pamungkas, Barca selip saat ditahan Benfica dengan skor 4-4.
ADVERTISEMENT
Lolos ke perempat final, Blaugrana akan bersua Brann. Ini bukan kali pertama Barcelona melawan tim asal Norwegia. Di Liga Champions Wanita 2018/19, mereka menantang LSK Svinner di delapan besar. Dua-duanya dimenangkan Barca dengan agregat 4-0.
Di musim ini, Barcelona kembali dihadang oleh wakil Norwegia. Sang pelatih, Jonatan Giraldez, memuji bagaimana Brann bisa melakoni laga fase grup dengan jumlah kebobolan yang minim.
“Brann menjalani babak penyisihan grup yang hebat. Mereka memenangkan semua pertandingan kecuali melawan Lyon dan berhasil mendapatkan hasil imbang saat melawannya,” kata Giraldez.
“Kami harus beradaptasi dengan cepat dan memulai pertandingan dengan sangat baik. Jika kami mengontrol di awal laga, kami bakal punya lebih banyak opsi untuk bermain sesuai keinginan kami,” imbuhnya kemudian.
ADVERTISEMENT
Di luar Liga Champions, kiprah Barcelona di musim ini sungguh menakjubkan. Aitana Bonmati cs terhitung sudah mengantongi sebanyak 100 gol.
Di Liga F atau Liga Spanyol Wanita 2023/24, Barca berada di peringkat pertama dengan 48 poin. Dari 20 laga yang dilakoni, 19 di antaranya berakhir dengan kemenangan dan cuma satu yang berakhir impas.
Tim asal Norwegia, SK Brann. Foto: Aset: Instagram/@brannkvinner
Berbeda dari Barcelona yang sudah berkali-kali mentas di panggung Liga Champions Wanita, ini merupakan kali pertama Brann tampil di kejuaraan elite Eropa tersebut.
Musim lalu, Brann nyaris menembus putaran final UWCL. Namun sayang, di babak kualifikasi ronde dua, mereka kalah dari tim asal Swedia, Rosengard, dengan agregat 1-4.
Beruntung, Brann bisa balas dendam atas kegagalan mereka di 2023 lalu. Kini, tim besutan Martin Ho itu tak hanya lolos ke putaran final UWCL, mereka bahkan mampu melaju ke delapan besar usai menempati peringkat kedua Grup B. Brann jadi perempat finalis UWCL kedua—setelah Roa IL—dalam 14 tahun terakhir.
ADVERTISEMENT
Di antara tim-tim lain yang lolos ke perempat final, peringkat koefisien klub UEFA Brann adalah yang terendah. Mereka berada di urutan ke-27.
Ditambah lagi pada partai delapan besar nanti, Brann harus berduel melawan tim peringkat satu dunia, Barcelona. Tapi, alih-alih merasa gentar, gelandang Brann ini justru bersemangat.
“Ini akan menjadi ujian yang bagus bagi kami semua, baik secara tim maupun individu, untuk melihat di mana kami berada dan apa yang bisa kami capai dari pertandingan itu,” ujar Justine Kielland, seperti dikutip dari The Guardian pada Rabu (20/3).
Di Toppserien atau Liga Norwegia Wanita musim ini, Brann berada di urutan ketujuh. Mereka baru melakoni satu laga, yakni melawan LSK Kvinner, dan berakhir dengan kekalahan 4-2.
ADVERTISEMENT

Catatan Performa Brann vs Barcelona

Brann

Barcelona

Jadwal Liga Champions Wanita Leg 1

Kamis, 21 Maret 2024